Pimpinan Fraksi DPRD Provinsi Riau Disahkan, Ini Nama-Namanya
RIAUMANDIRI.CO - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Riau menggelar rapat paripurna perdana, Kamis (19/9/2024). Adapun agenda paripurna adalah mengesahkan nama-nama pimpinan fraksi Partai Politik (Parpol) masa jabatan tahun 2024-2029.
Sidang tersebut dipimpin oleh Ketua DPRD Provinsi Riau sementara, Ma'mun Solikhin, dan dihadiri Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau SF Hariyanto. Rapat digelar di Ruang Paripurna dewan.
Memulai rapat tersebut, Ma'mun Solikhin menyampaikan selamat bertugas kepada para anggota dewan yang telah dilantik. Ia berharap seluruh anggota dapat menjalankan tugas sebaik-baiknya.
"Sudah dilantik sejak tanggal 6 kemarin, seharusnya sudah dimulai melaksanakan tugas dewan yang penting," ujar Ma'mun Solikhin.
Ma'mun mengingatkan kepada para anggota dewan untuk menjadikan harapan yang dititipkan oleh masyarakat Riau sebagai dorongan. Tentunya dorongan untuk terus berkarya dan bekerja keras.
"Harapan yang dititipkan masyarakat Riau haruslah menjadi alasan kita untuk terus berkarya demi kemajuan Provinsi Riau," imbuhnya.
Dia juga turut mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) serta Forkopimda yang hadir. Menurutnya, itu menjadi bukti adanya dukungan untuk DPRD Riau yang lebih baik.
Adapun susunan pimpinan fraksi yang telah dibentuk, di antaranya dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) telah diputuskan Ma'mun Solikhin sebagai Ketua, Suyadi sebagai Wakil Ketua dan Soniwati sebagai Sekretaris.
Sementara itu, Fraksi Golkar dipimpin oleh Nalladia Ayu Rokan, Evi Juliani sebagai Wakil Ketua dan Jon Ade Nofendra sebagai Sekretaris. Untuk Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) telah ditetapkan politisi Ayat Cahyadi sebagai Ketua, Khairul Umam sebagai Wakil Ketua dan Abdullah sebagai Sekretaris.
Lalu, Fraksi Partai Gerindra diketuai oleh Ginda Burnama, Zulhendri sebagai Wakil Ketua dan Androy Aderianda sebagai Sekretaris. Untuk Fraksi Partai Demokrat telah ditetapkan nama Dodi Saputra sebagai Ketua, Nur Azmi Hasyim menjadi Wakil Ketua dan Manohara Napitupulu sebagai Sekretaris Fraksi.
Sedangkan Kasir akan menjadi Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk masa jabatan DPRD Riau periode 2024-2029. Misliadi sebagai Wakil Ketua, Mukhtarom sebagai Sekretaris dan Adrias ditetapkan menjadi Bendahara.
Untuk Fraksi Partai Nasdem, Munawar Syahputra ditetapkan sebagai Ketua, Hasbi sebagai Wakil Ketua, Farida H Saad sebagai Sekretaris dan Daniel Eka Saputra sebagai Bendahara.
Terakhir, Fraksi Gabungan PAN-PPP menetapkan posisi pimpinan diisi seluruhnya oleh PAN yaitu Diski sebagai Ketua, Fairuz Sekretaris dan M Vadhel Variza sebagai Bendahara.
Setelah susunan fraksi terbentuk, Ketua DPRD Riau sementara, Ma'mun Solikhin mengatakan pihaknya akan mempercepat penyusunan Tata Tertib (Tatib).
"Setelah paripurna ini kita akan membentuk susunan tata tertib (tatib) kesiapan penyusunan AKD. Mudah-mudahan dengan telah diumumkannya pimpinan fraksi ini semuanya segera diparipurnakan dan disegerakan diberi SK oleh Mendagri," katanya.
"Masing-masing fraksi diminta mengutus dua orang untuk membahas tata tertib DPRD Riau," tambahnya.
Sambil menunggu pembentukan AKD, DPRD Riau juga berencana mengadakan orientasi dan pedalaman untuk 65 anggota dewan.
"Alasan kita mengadakan orientasi dan pendalam terkait tupoksi anggota dewan ini karena hampir 70 persen anggota dewan ini baru semua sehingga perlu orientasi. Maka dari itu akan kita akan usulkan ini ke Kemendagri." jelas Ma'mun memungkasi.