Tambah Trayek ke Kampar, Dishub Pekanbaru Pastikan Tarif tak Berubah
Riaumandiri.co - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru telah menjalin kerja sama berupa penambahan trayek dengan Dishub Kabupaten Kampar.
Ongkos dari trayek tersebut tak berubah seperti biasanya, berkisar 3000 hingga 4000 Rupiah.
"Ongkosnya layanan itu sama, subsidi dibayar Pemda Kampar kisaran Rp3000-Rp4000," kata Kepala Dishub Pekanbaru Yuliarso.
Terkait armada dan manajemennya merupakan tanggung jawab dari Dishub Pekanbaru, sedangkan dana subsidi akan disediakan Pemkab Kampar.
Pembukaan rute tersebut juga melihat perkembangan perumahan yang ada di sekitar maupun kawasan Danau Bingkuang.
"Pemkab Kampar itu di wilayah Tambang ada bangkitan atau pemukiman baru, sehingga masyarakat yang punya rumah sederhana memerlukan transportasi," kata Arso, sapaan akrabnya.
Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Kampar Refizal menjelaskan bahwa kerjasama ini sangat penting dilakukan untuk kemajuan transportasi khususnya didaerah yang berbatasan langsung dengan Kota Pekanbaru, sehingga dapat dilayani dengan angkutan umum, guna meningkatkan aksesibilitas, meningkatkan keselamatan berkendara, menurunkan angka kecelakaan dan polusi udara.
Hal ini dimulai dengan akses ke sekolah pada jam sibuk dengan ritase yang disesuaikan.