Disambut Tokoh Masyarakat dan Ratusan Warga
PEKANBARU (HR)-Anggota DPR/MPR RI, Hj Mukhniarty, melanjutkan lawatannya dalam rangka reses ke Kecamatan Bukit Batu, Kabupaten Bengkalis, Sabtu (9/5/2015). Dalam kesempatan tersebut, Hj Mukhniarty bertemu dengan segenap tokoh masyarakat dan warga di Kecamatan Bukit Batu.
Dengan didampingi Ketua tim suksesnya, H Basrizal Koto, yang tidak lain merupakan suami tercinta, anggota Komisi III DPR RI tersebut tampak semangat menjalankan kegiatan reses tersebut. Sebelumnya, H Mukhniarty telah melakukan reses di Kecamatan Siak Kecil Kabupaten Bengkalis.
Kegiatan yang digelar di Kantor Camat Bukit Batu, dihadiri segenap unsur Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan seperti Camat Bukit Batu, Kapolsek Bukit Batu, Danramil Bukit Batu, serta ratusan masyarakat yang antusias datang untu bertemu dengan wakil mereka di Senayan tersebut.
Memanfaatkan momen tersebut, masyarakat yang hadir tampak semangat melakukan audiensi dengan Hj Mukhniarty, untuk menyampaikan berbagai permasalahan yang mereka hadapi, seperti masalah sengketa lahan, pembangunan infrastruktur yang tidak merata, dan permasalahan lainnya. Dengan harapan, aspirasi tersebut dapat ditampung dan diperjuangkan di tingkat pusat.
Sementara itu, Camat Bukit Batu Fadlul Wajdi, dalam sambutannya menjelaskan sekilas mengenai program-program Pemerintah Kabupaten Bengkalis yang dijalankan di Kecamatan Bukit Batu. Dikatakannya, Pemkab Bengkalis telah melakukan berbagai program strategis, seperti pengalokasian Alokasi Dana Desa, Jamkesmas/da, pengadaan ambulans desa, serta program strategis lainnya.
Meski begitu, menurut Fadlul, masih terdapat berbagai permasalahan yang dihadapi Pemkab Bengkalis khususnya Kecamatan Bukit Batu yang dipimpinnya. Seperti masalah kebakaran hutan dan lahan, masalah ketenagakerjaan, pengadaan listrik yang belum merata, juga masalah Dana Bagi Hasil (DBH) Migas yang mengalami pengurangan dari tahun lalu.
"Dengan kedatangan Ibu Mukhniarty ini, kami harap dapat ditampung dan diperjuangkan untuk masyarakat untuk menyelesaikan masalah yang kami hadapi," ujar Fadlul yang juga merupakan teman dari kecil putra Hj Mukhniarty, Zico Basko.
Menanggapi hal tersebut, Eti Basko biasa Hj Mukhniarty disapa, menerangkan kalau dirinya selaku anggota DPR RI akan melanjutkan program-program pro rakyat yang sudah ada. Dirinyapun mengaku senang dengan pogram strategis di Kecamatan Bukit Batu yang sudah berjalan.
"Meski belum sempurna, tentunya kita berharap hal tersebut dibenahi agar demi kemajuan masyarakat kedepannya," kata Hj Mukhniarty.
Lebih lanjut, politisi Partai Demokrat tersebut kembali menegaskan komitmennya untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat. Dan hal tersebut akan disampaikan untuk dijadikan pertimbangan pemerintah pusat untuk dijadikan sebagai bahan pertimbangan untuk membuat kebijakan.
"Saya akan perjuangkan Riau terutama Daerah Pemilihan (Dapil) saya di tingkat pusat. Untuk pogram-program yang belum terealisasi, saya akan memperjuangkan," tegasnya lagi.
Selain turut didampingi Ketua Tim Sukses, H Basrizal Koto yang juga merupakan Ketua Umum Ikatan Keluarga Minang Riau (IKMR) Provinsi Riau, Hj Mukhniarty juga didampingi segenap tim suksesnya dalam pelaksaan kampenye pemilihan legislatif lalu. Juga tampak dalam rombongan yakni tokoh pendidikan Riau, Prof Isjoni. (dod)