Debit Air Menurun, Dua Pintu Waduk PLTA Koto Panjang Ditutup Hari Ini
.jpeg)
Riaumandiri.co - Dua pintu waduk PLTA Koto Panjang akan ditutup hari ini Rabu (24/4) sekira pukul 14.00 WIB. Penutupan pintu pelimpahan (Spillway Gate) dilakukan setelah seminggu lalu PLTA Koto Panjang membuka dua pintu waduk pada, Rabu (17/4) karena mengalami kenaikan.
Namun, hari ini PLTA Koto Panjang akan melakukan penutupan dua pintu waduk karena debit air mengalami penurunan.
Plh Manager PLTA Koto Panjang, Frans Boyce Patiharauw mengatakan, penutupan bukaan pintu pelimpahan ini dilakukan sehubungan dengan turunnya debit air masuk (inflow) dan elevasi waduk PLTA Koto Panjang.
"Iya, hari ini kami PLTA Koto Panjang akan melakukan penutupan dua pintu pelimpah air waduk (Spillway Gate)," kata Frans Boyce, Rabu (24/4/2024).
Dengan penutupan dua pintu tersebut, kata Frans Boyce, maka tidak ada lagi pintu waduk PLTA Koto Panjang yang dibuka.
Maka dengan penutupan bukaan pintu itu, perkiraan air permukaan sungai mengalami penurunan sebesar 20-25 cm dari kondisi terakhir.
Untuk diketahui, penutupan bukaan pintu waduk tersebut dilakukan setelah sepekan PLTA Koto Panjang membuka dua pintu waduk.
Berita Lainnya
- Berseragam Kuning, Ketua NasDem Kuansing Bagi-bagi Masker
- Pemkab Gelar Halal Bihalal
- Sekda Bengkalis: ASN Jangan Hanya 704
- 661 Personel Polda Riau Disiapkan untuk Bubarkan Kerumunan Warga
- Pj Bupati Inhu Usai Dilantik Tanpa Ajudan-Mobil Dinas, Ini Penjelasan Sekda
- Kadiskes: Angka Kematian Ibu Meningkat