Besok, SF Hariyanto Dilantik Sebagai Penjabat Gubernur Riau

Besok, SF Hariyanto Dilantik Sebagai Penjabat Gubernur Riau

Riaumandiri.co - Presiden Joko Widodo akhirnya menyetujui penunjukan Sekdaprov Riau, SF Hariyanto, menjabat sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Riau, setelah ditunjuk sebagai Plh Gubernur Riau. Dan dijadwalkan Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto, akan dilantik oleh Mentri Dalam Negri, Kamis (29/2) pagi pukul 08.30 WIB, di Kemendagri.

Kepala Badan Penghubung Provinsi Riau, Ridho Adriansyah, membenarkan SK penunjukan Pj Gubernur Riau, dari Presiden RI, telah diserahkan ke Kemendagri. Selanjutnya SK tersebut akan diserahkan oleh Mendagri, pada proses upacara pelantikan Pj Gubernur Riau, yang dilantaikan oleh Mendagri, Tito Karnavian di Gedung Kemendagari, Jakarta.

“SK penunjukan Pj sudah turun dari Setneg ke Kemendagri. Siapa Pj Gubernur mungkin semua dah tau. Dari SK yang kita liat di Kemendagri itu pak Sekdaprov, SF Hariyanto yang menjabat sebagai Pj Gubernur Riau. Pelantikan oleh Mendagri, hari Kamis (29/2) pagi,” ujar Ridho. 


Dijelaskan Ridho, untuk undangan pelantikan Pj Gubernur, biasanya akan diserahkan satu hari sebelum pelantikan. Yang diundang terbatas, mulai dari pejabat yang ada di Kementrian sampai ke pejabat dilingkungan Pemprov Riau, termasuk keluarga. Bagi yang tidak mendapatkan undangan bisa menunggu di luar acara pelantikan.

“Undangan belum disebarkan kemungkinan besok baru di kirimkan. Biasanya memang sehari sebelum pelantikan. Kalau untuk gladi pelantikan bisa jadi besok juga,” jelas Ridho. 

Untuk diketahui, SF Hariyanto yang menjabat sebagai Sekdaprov Riau, ditunjuk menajdi Plh Gubernur Riau, serakah habis masa jabatan Gubri Edy Natar Nasution 20 Februari lalu. Selanjutnya setelah satu minggu menjabat sebagai Pj Gubri, Presiden akhirnya menunjuk SH Hariyanto sebagai Pj Gubri, setelah banyaknya simpang siur adanya calon Pj Gubri yang lain.