Pendaftaran Calon Penghulu Gratis

SIAK(HR)- Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kabupaten Siak membuka pendaftaran calon kepala kampung dari 9-17 Mei.
Sesuai jadwal, pelaksanaan Pilkampung dilakukan serentak di 39 kampung yang ada di 13 kecamatan (kecuali Kecamatan Pusako, red) pada 30 Juli nanti.
"Bagi warga yang berminat mengikuti Pilkampung, silakan mendaftar di Badan Permusyawaratan Kampung (Bapekam). Biaya pendaftaran gratis," kata Kepala BPMPD Siak Abdul Razak, Selasa (12/5).
Kendati demikian, lanjut Razak, apabila ada kesepakatan dengan panitia dan semua calon untuk mengeluarkan biaya tambahan yang sifatnya tidak memberatkan, hal itu bisa dilaksanakan.
"Semua biaya Pilkampung ini ditanggung APBD Siak, kita sudah siapkan dana Rp1,7 miliar untuk pelaksanaan 39 Pilkampung tahun ini. Kalau ada kesepakatan bersama yang sifatnya tidak mengikat, silakan saja. Tapi jangan sampai memberatkan calon sehingga menimbulkan permasalahan," jelas Razak.
Hingga hari ke-3 pendaftaran, sudah ada puluhan warga yang berminat mengikuti Pilkampung di daerahnya masing-masing."Info yang saya dengar, sudah banyak mendaftar, tapi data pastinya saya belum lihat. Nanti setelah pendaftaran ditutup, bisa dilihat berapa jumlahnya," pungkas Razak.(grc/esi)
Berita Lainnya
- Riau Terima Bantuan Logistik Pencegahan Covid-19 dari BNPB
- Gubri Syamsuar Serahkan Langsung Beasiswa untuk Mahasiswa Riau di IPB
- Bupati Kunjungi Balita Penderita Gizi Buruk
- Iduladha 1445 H, DLH Rohil Akan Sembelih 7 Hewan Kurban
- Komisi III Dukung Restrukturisasi dan Revitalisasi BLJ
- Pj Gubri: Peran Koperasi Sangat Strategis Konsolidasikan Pelaku UMK