Embarkasi Haji Antara Riau Pindah ke Batam

Embarkasi Haji Antara Riau Pindah ke Batam

Riaumandiri.co - Embarkasi Haji Antara Riau dipindahkan ke Batam, kebijakan ini diambil dengan alasan untuk keefektifan dan kenyamanan. Hasil ini diambil dalam pertemuan evaluasi untuk persiapan pelaksanaan ibadah haji di tahun 2024.

Rapat tersebut dipimpin oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau S.F. Hariyanto. Hariyanto menyampaikan usulan dari Pemerintah Kabupaten Bengkalis yang mengusulkan keberangkatan jemaah asal Kabupaten Bengkalis untuk langsung berangkat ke Batam tanpa ke Kota Pekanbaru terlebih dahulu.

"Bengkalis mengusulkan jemaahnya untuk langsung ke Embarkasi Batam. Kepulauan Meranti juga, mengingat jarak tempuh mereka lebih dekat kesana dari pada kesini (Pekanbaru)," ujar Sekda.


Hariyanto memutuskan, untuk sementara ini sampai solusi untuk pembangunan asrama haji di Kota Pekanbaru selesai, jemaah haji akan berangkat langsung ke Batam.

"Embarkasi Antara Haji, sementara ini kita pindahkan ke Batam. Agar tidak berlama-lama disana, kita akan panggil kawan-kawan semua untuk bahas soal tanah, pembangunan asrama haji di Riau, ini untuk pelayanan kenyamanan jemaah," tutupnya.

Asisten I (Pemerintahan dan Kesra) Sekretariat Daerah Kota (Setdako) Dumai, Yusrizal, menyampaikan pendapatnya terkait dengan pemindahan Embarkasi Antara Provinsi Riau ke Batam. Ia mengatakan bahwa memang lebih efektif untuk jemaah luar kota Pekanbaru untuk langsung ke Batam. Diharapkan, akan ada waktu yang cukup banyak untuk kembali bugar sebelum melaksanakan ibadah haji.

"Kalau jemaah langsung ke Batam, ada space waktu untuk istirahat sehari. Waktunya cukup untuk memulihkan kebugaran fisik, kan jemaahnya kebanyakan sudah tidak muda. Saya sangat menyetujui pindah ke embarkasi Batam," terangnya.

Turut hadir Kepala Biro (Karo) Admininstrasi Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, Zulkifli, perwakilan dari pemerintah kabupaten kota se-Provinsi Riau, dan perwakilan dari kementrian agama kabupaten kota se-Provinsi Riau.