Didukung Oleh DIPO Group

X-MOC Riau, Komunitas Pengguna Mitsubishi Xpander Gelar 5th Anniversary

X-MOC Riau, Komunitas Pengguna Mitsubishi Xpander Gelar 5th Anniversary

RIAUMANDIRI.CO - Xpander Mitsubishi Owner Club Indonesia atau X-MOC Riau merayakan Anniversary ke-5, Sabtu (23/9/2023). Anniversary kali ini mengangkat tema lima S, yang merupakan singkatan dari Strong, Solid, Spirit, Social, dan Smile.

Acara anniversary X-MOC Riau diawali dengan Fun Rally dan City Tour, yang dimulai dari Dealer DIPO di Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru, dan berakhir di Riau Garden, Jalan HR Soebrantas.

Hendrik Ringo selaku Ketua Umum X-MOC Indonesia mengharapkan kegiatan ini dapat memperkuat rasa kekeluargaan di antara keluarga besar X-MOC Riau.



Menjawab pertanyaan Riaumandiri.co, Hendrik menceritakan awal mula terbentuknya X-MOC di Tanah Air.

"X-MOC berdiri September 2017 oleh 10 orang yang hanya bermodal SPK mobil Xpander. Jadi mereka belum punya unitnya, tapi sudah melakukan pemesanan. Selanjutnya mereka kumpul-kumpul, dan membentuk X-MOC. Kini X-MOC terus berkembang di 22 provinsi, dan sekarang sudah terdapat 38 chapter kota. Tercatat anggota X-MOC sudah 6.600 orang di seluruh Indonesia," jelasnya pada press conference Anniversary ke-5 X-MOC Riau, di PT DIPO Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru.

Hendrik menambahkan, peran dealer Mitsubishi pada kegiatan X-MOC sangat besar, karena membantu pihaknya untuk tetap eksis di tengah masyarakat dan mengembangkan komunitas otomotif tersebut hingga ke daerah-daerah.



Di tempat yang sama, Doni Ardila selaku perwakilan PT DIPO mengatakan, pihaknya akan selalu mendukung kegiatan X-MOC Riau sebagai hubungan yang saling menguntungkan dalam hal-hal positif.

"Sebagai contoh kita selalu memberi support setiap kegiatan X-MOC Riau, baik acara anniversary maupun kegiatan lainnya," ujar Doni.

Sedangkan Ketua Pengurus Daerah X-MOC Riau, Harry Wandeka didampingi Wakapengda Miko Sepka mengatakan bahwa X-MOC Riau tidak hanya sekedar komunitas otomotif, tetapi juga melakukan kegiatan sosial kemasyarakatan, seperti donor darah, dan pengembagan UMKM, yang rutin digelar.




"Untuk komunitas di Riau, ada di setiap daerah 12 kabupaten/kota. jadi itu ada chapter-chapternya. Sementara untuk chapter yang terbesar ada di Kota Pekanbaru," ujar Harry.

Sementara, Wakapengda Miko Sepka menambahkan bahwa total anggota X-MOC Riau sampai ini sudah 231 orang. "Kita di Riau merupakan komunitas terbesar di Pulau Sumatra, dengan 231 anggota," tambah Miko.

Acara puncak 5th Anniversary X-MOC Riau diselenggarakan di Riau Garden pada 23 September 2023 pukul 19.00 WIB. Sejumlah agenda telah disiapkan panitian pada acara ini, di antaranya; acara hiburan, lomba mewarnai untuk anak-anak, dan ditutup dengan pesta kembang api.(nan)




Tags Otomotif