Reses Anyam dan Budi Santoso di Bangko

Reses Anyam dan Budi Santoso di Bangko

RIAUMANDIRI.CO- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Hermawan melaksanakan reses masa sidang I tahun 2023 di dua titik diwilayah kecamatan Bangko pada Selasa (21/3) lalu.

Dalam reses itu, Politisi muda Partai Keadilan Sejahtera (PKS) daerah pemilihan (Dapil) I yang meliputi Kecamatan Bangko, Sinaboi, Pekaitan dan Batu Hampar tersebut menyerap berbagai aspirasi masyarakat.

Untuk titik pertama Hermawan melaksanakan reses di Kelurahan Bagan Punak. Di daerah itu, masyarakat setempat mengusulkan normalisasi sungai, peningkatan jalan, bantuan peternakan, bantuan pertanian, dan lain sebagainya.


Menanggapi hal itu, Pria yang akrab disapa Anyam akan berupa semaksimal mungkin untuk memperjuangkan keinginan masyarakat. "Insya Allah usulan dari masyarakat Kelurahan Bagan Punak saya catat dan akan diperjuangkan sehingga bisa masuk ke dalam APBD perubahan mendatang," janjinya.

Kemudian Anyam melanjutkan reses ke titik kedua yang dipusatkan di Jalan Utama, Kelurahan Bagan Barat. Di daerah itu, masyarakat mengusulkan peningkatan Jalan Gang Rukun dan pemasangan tiang listrik.

Robet (40) menyapaikan kalau di gang rukun sering terjadi korseleting yang dikhawatirkan dapat terjadinya musibah kebakaran. "Kami masyarakat Gang Rukun tidak banyak minta kepada pak dewan, dapat jalan kami ini diperbaiki dan 5 batang tiang listrik jadilah," ungkap Robet.

Anyam menyampaikan kalau reses ini untuk menjemput aspirasi masyarakat. "Untuk Peningkatan jalan gang rukun insya Allah akan kita masukkan di APBD-P tahun 2023 nanti, kalau memang anggarannya tidak ada maka akan kita masukkan di APBD murni tahun 2024 mendatang," ujarnya.

Reses Budi Santoso

Di lain tempat, anggota DPRD Rohil dari Partai Amanat Nasional (PAN) Budi Santoso SH juga melaksanakan reses di Kepenghuluan Pondok Keresek Kecamatan Tanjung Medan, Senin (20/3/2023) malam. Masyarakat Kepenghuluan Pondok Kresek menyampaikan aspirasi tentang pembangunan jalan yang rusak di Kecamatan Tanjung Medan.

Budi Santoso SH merupakan Anggota DPRD Rohil dua periode, sudah banyak dikenal masyarakat terlebih-lebih di Dapil III yang merupakan lumbung suara baginya menjadi Anggota DPRD Rohil hingga sampai pada saat ini.

"Berdasarkan itu, saya selaku Anggota DPRD Rohil yang kesemuanya itu didapat atas dasar kepercayaan masyarakat, maka kepercayaan itu merupakan satu amanah yang perlu untuk dijaga dan dilaksanakan serta menjadi kewajiban untuk bisa menerima segala apa yang menjadi unek-unek masyarakat terkait dengan hal kepentingan orang ramai dan bukan pribadi maupun golongan," kata Budi Santoso saat menyampaikan sambutan dalam resesnya.

Dikatakan Budi, pentingnya dilaksanakan reses adalah untuk menyerap aspirasi masyarakat agar dapat lebih transparan dan terbuka di hadapan publik. Sehingga dengan begitu hal-hal yang mengenai kemasyarakatan dapat ter-cover melalui sidang reses yang digelar oleh para DPRD.

Sementara itu, salah seorang masyarakat Budi Sirait menyampaikan harapan masyarakat agar reses Anggota DPRD Rohil dapat mewujudkan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat Tanjung Medan.

"Tanjung Medan yang terdiri dari 12 Kepenghuluan, selain dari jarak tempuh yang saling berjauhan juga diperparah dengan aset jalan yang seketika rusak dikala masa penghujan datang. Dengan kehadiran para anggota DPRD Rohil yang kami anggap dapat mewakili suara masyarakat Tanjung Medan, tidak hanya sebatas melaksanakan kewajiban reses saja," pungkasnya. (adv/int)