Dua Helicopter Black Hawk Militer AS Jatuh di Kentucky

Dua Helicopter Black Hawk Militer AS Jatuh di Kentucky

RIAUMANDIRI.CO– Dua helikopter Black Hawk milik Angkatan Darat Amerika Serikat (AS) jatuh saat melakukan misi pelatihan di Kentucky pada Rabu (29/3/2023) malam waktu setempat. 

Juru bicara Angkatan Darat AS Nondice Thurman, dalam keterangannya pada Kamis (30/3/2023), menyebut status anggota awak belum diketahui.

Thurman mengungkapkan, dua helikopter Black Hawk itu jatuh di Trigg County sekitar pukul 22:00 waktu setempat. Polisi Negara Bagian Kentucky dan Divisi Manajemen Darurat Kentucky terlibat dalam penanganan insiden tersebut. Thurman mengatakan, saat ini penyelidikan terhadap kejadian itu sedang dilakukan.


Kendati demikian, Thurman tak mengungkap ada berapa banyak personel yang berada di dua helikopter tersebut. “Komando saat ini difokuskan untuk merawat anggota layanan dan keluarga mereka,” ucapnya.

Sementara itu Gubernur Kentucky Andy Beshear telah menyampaikan tentang kemungkinan adanya korban jiwa dalam insiden jatuhnya dua helikopter Black Hawk di Trigg County. 

“Kami mendapat kabar buruk dari Fort Campbell dengan laporan awal tentang kecelakaan helikopter dan diperkirakan ada korban jiwa,” tulis Beshear lewat akun Twitter-nya.

Pada 15 Februari lalu, sebuah helikopter Black Hawk milik Garda Nasional Tennessee juga jatuh di Alabama saat melakukan sesi latihan. Dua awak helikopter tewas dalam insiden tersebut. 

“Kami sangat sedih dengan meninggalnya dua anggota Garda Nasional Tennessee. Doa kami bersama keluarga mereka selama tragedi yang memilukan ini,” kata Ajudan Jenderal Tennessee, Brigadir Jenderal Warner Ross, dalam sebuah pernyataan.

Gubernur Tennessee Bill Lee turut menyampaikan belasungkawa atas tewasnya dua anggota Garda Nasional Tennessee yang berada di helikopter Black Hawk tersebut. 

“Mari bergabung dengan kami dalam mengangkat keluarga mereka dalam doa dan dukungan selama masa berkabung yang tak terkatakan ini,” ujar Lee.

Helikopter Black Hawk telah beberapa kali mengalami kecelakaan saat melaksanakan latihan, Pada 2022, kondisi whiteout menyebabkan pilot Black Hawk kehilangan pandangan selama latihan. 

Dia mencoba mendaratkan helikopter tersebut di resor ski Utah. Black Hawk dan helikopter lain yang berada di resor tersebut mengalami benturan. Tak ada korban luka dalam insiden itu.

Pada 2021, tiga pilot Garda Nasional Angkatan Darat Idaho tewas ketika helikopter Black Hawk yang mereka tumpangi jatuh di dekat Boise. Insiden itu pun terjadi pada momen pelaksanaan latihan. Sementara itu pada 2020, dua tentara tewas dan tiga lainnya luka-luka ketika helikopter Black Hawk jatuh dalam latihan di lepas pantai California Selatan.