Jelang Pemilu 2024, DPRD Riau Dorong Stakeholder Sukseskan Coklit

Jelang Pemilu 2024, DPRD Riau Dorong Stakeholder Sukseskan Coklit

RIAUMANDIRI.CO - Saat ini, penyelenggara Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 tengah melaksanakan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih, termasuk di Provinsi Riau. Guna kelancaran pelaksanaan coklit tersebut, Komisi I DPRD Riau mengajak pemerintah daerah yang memiliki kewenangan, turut serta mensukseskan proses coklit dimaksud.

Diketahui, coklit data pemilih mulai tanggal 12 Februari hingga dengan 14 Maret 2023 mendatang. Hal ini disampaikan Ketua Komisi I DPRD Riau Eddy A Mohd Yatim dalam rapat dengar pendapat yang digelar, Senin (13/2/2023).

Hadir dalam RDP tersebut KPU Riau, Bawaslu Riau, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Provinsi Riau, Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik), Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) hingga Asisten I Sekretariat Daerah Provinsi (Setdaprov) Riau.

Dalam kesempatan itu, Eddy mengungkapkan, pelaksanaan Pemilu tidak hanya merupakan tanggung jawab KPU dan Bawaslu sebagai penyelenggara dan pengawas. Melainkan tanggung jawab bersama. Mulai dari eksekutif, legislatif hingga masyarakat.

Bahkan di dalam Undang-undang (UU) Nomor 7 tahun 2017, pemerintah diwajibkan untuk membantu proses penyelenggaraan Pemilu.

"Sesuai dengan ketentuan yang berlaku, oleh karena itu, KPU saat ini sedang masuk tahap coklit. Maka kami memediasi sekaligus mendorong agar pemerintah daerah baik tingkat provinsi, kabupaten/kota, untuk menyukseskan tahapan ini," ujar Eddy.

"Karena tahapan ini penting. Masyarakat terdaftar atau tidak terdaftar dalam Pemilu disini kuncinya," sambungnya.

Bahkan, kata Eddy, salah satu indikator kesuksesan Pemilu ialah dengan jumlah partisipasi masyarakat terhadap pemilihan. Atas dasar itu, dirinya merasa bahwa kesuksesan pelaksanaan coklit merupakan tanggung jawab bersama termasuk pemerintah daerah.

Saat RDP, Eddy turut meminta kepada instansi/dinas yang hadir untuk bisa maksimal dengan kewenangan yang dimiliki mensukseskan proses coklit dimaksud.

"Berharap dengan segala kewenangan dan tupoksi mendorong sukseskan pelaksanaan coklit di Riau. Segala macam tumpang tindih pemilih, disini lah bisa diluruskan. Tadi kami menjadi fasilitator agar pelaksanaan coklit agar bisa berjalan lancar sukses dan menghasilkan pemilih yang berkualitas," terang Politisi Partai Demokrat itu.

Di tempat yang sama, Ketua KPU Riau Ilham M Yasir menuturkan, memang sejak beberapa waktu lalu sudah ada beberapa tahapan Pemilu terlaksana.  Dia menyampaikan harapan agar tahapan ini bisa didorong dan disinergikan bersama pemerintah daerah.

Ilham juga menyampaikan terima kasih kepada Komisi I DPRD Riau yang telah menginisiasi RDP bersama seluruh stakeholder terkait.

"Kami berharap tahapan-tahapan ini, bisa didorong dan sinergisitas Pemerintah Provinsi Riau. Dan kami juga mengucapkan terima kasih, kepada Komisi I, sehingga rapat ini dapat dilaksanakan dan dihadiri oleh OPD mitra yang nantinya bersama sama mendorong partisipasi pemilih di tahun 2024," ucap Ilham Yasir.

Anggota Komisi I Mardianto Manan dalam pernyataannya merekomendasikan, agar ada sebuah komunikasi yang intens antara KPU, DPRD hingga OPD mitra. Mulai dari tahapan yang akan dilalui hingga jadwal pelaksanaan tahapan. Sehingga menjadi pedoman bagi OPD mitra komisi I yang diturunkan dalam sebuah rencana aksi bersama. Dengan harapan terlaksana program rencana aksi bersama mensukseskan Pemilu dan Pemilukada.



Tags DPRD RIAU