Pemkab Terus Berupaya Tingkatkan Kualitas Pendidikan
DURI (HR)-Bupati Bengkalis, H Herliyan Saleh menjelaskan, sektor pendidikan merupakan piliar utama dalam proses pembangunan di berbagai bidang. Pembangunan suatu daerah tidak akan berjalan baik dan lancar jika pendidikan belum baik.
“Karena itu Pemerintah Kabupaten Bengkalis menjadi pembangunan bidang pendidikan sebagai salah satu prioritas. Terus dan berupaya meningkatkan kualitas pendidikan di daerah ini,'' tegas Herliyan ketika menjadi Pembina upacara Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2015 tingkat Kabupaten Bengkalis, Sabtu (2/5).
Puncak peringatan Hardiknas 2015 yang dipusatkan di Stadion Mini Pokok Jengkol, Duri, Kecamatan Mandau tersebut dihadiri ribuan peserta. Selain guru dan pemangku kepentingan pendidikan lainnya, hampir seluruh pelajar dari berbagai tingkat lembaga pendidikan di Mandau mengikuti upacara tersebut.
Salah satu upaya yang dilakukan Pemkab Bengkalis untuk memajukan dan meningkatkan kualitas pendidikan di daerah ini pada tahun 2015, imbuh Herliyan, diantaranya, dengan memberikan beasiswa khusus kepada pelajar dan mahasiswa.
Bantuan biaya pendidikan yang disalurkan melalui Dinas Pendidikan tersebut, kata Herliyan, yaitu beasiswa berprestasi sebesar Rp2,4 miliar. Baik itu yang mereka berprestasi di bidang akademik dan beasiswa prestasi non akademik
“Beasiswa ini diberikan kepada pelajar dan mahasiswa yang beprestasi tingkat internasional, nasional, provinsi dan kabupaten dalam bidang seni, olahraga, kebudayaan dan prestasi lainnya,” jelas Herliyan.
Beasiswa lainnya adalah beasiswa Komunitas Adat Terpencil (KAT). Untuk tahun 2015 ini beasiswa yang khusus diberikan anak- anak suku Sakai dan Akit (Suku Asli) yang ada di Kabupaten Bengkalis ini dianggarkan sebesar Rp688 juta.
Kemudian beasiswa anak tempatan sebesarnya Rp3,1 miliar. Beasiswa anak tempatan ini diberikan pada pelajar dari keluarga kurang mampu untuk melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi yang berada di Kabupaten Bengkalis.
“Selain untuk pelajar dan mahasiswa, juga dilokasikan anggaran sebesar Rp3,912 miliar untuk meningkatkan kualitas guru di daerah ini. Sebagai salah satu komponen yang menentukan kualitas pendidikan, Pemkab Bengkalis senantiasa dan terus berupaya meningkatkan kualitas guru-guru di daerah ini,” katanya.
Bahu Membahu
Akibat membludaknya peserta dan terbatasnya tempat duduk di tenda yang disediakan panitia pelaksana, sebagian tamu undangan terpaksa berdiri. Namun hal itu tidak megurangi kehikmat dan dan kemeriaan upacara yang juga dihadiri Wakil Bupati H Suyatno dan Sekretaris Daerah H Burhanuddin tersebut.
Sebagaimana harapan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan anies Baswedan dalam amanatnya tertulisnya, kepada wartawan Herliyan mengajak seluruh pemangku kepentingan bahu membahu serta senantiasa bekerja keras dan kerja bersama dalam memajukan dan meningkatkan kuantitas dan kualitas pendidikan di kabupaten berjuluk Negeri Junjungan ini.
Kata Herliyan, azam besar untuk memajukan dan menjadikan Kabupaten Bengkalis sebagai salah pusat pendidikan, hanya akan bisa terwujud apabila kita semua terus bekerja keras. Partisipasi masyarakat terlibat aktif dalam pendidikan.(adv/hms