Pelayanan RSUD Arifin Achmad Dipuji Presiden, Gubri: Beliau Minta Pelayanannya Dipertahankan

Pelayanan RSUD Arifin Achmad Dipuji Presiden, Gubri: Beliau Minta Pelayanannya Dipertahankan

RIAUMANDIRI.CO-  Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar menyampaikan bahwa pada saat kunjungan kerja ke Provinsi Riau beberapa waktu lalu, Presiden Jokowi memuji pelayanan RSUD Arifin Achmad. 

Gubri menyebutkan, saat melakukan inspeksi mendadak ke RSUD Arifin Achmad, Jokowi melihat langsung bagaimana pelayanan yang dilakukan oleh RSUD Arifin Achmad kepada pasiennya, sehingga ia menilai pelayannya bagus. 

"(Kata Presiden Jokowi) Rumah sakit kita keren, rumah sakit kita bersih dan langsung ditanya kepada pasien yang waktu ketemu Presiden dan itu tidak ada rekayasa karena kita tidak ada yang tahu, karena beliau sidak waktu itu. Jadi memang tidak ada sama sekali kita memberi tahu kepada pasien, " ujarnya, di Pekanbaru, Minggu (8/1/23). 


Menurut Gubri, jawaban yang diberikan pasien ini merupakan jawaban spontan saat ditanya oleh Presiden 

Syamsuar mengungkapkan, pada inspeksi mendadak tersebut, Jokowi juga mengecek langsung pelayanan BPJS dan menemukan bahwa pelayanan BPJS berjalan dengan baik. 

"Apalagi beliau ngecek pasien yang penyakit berat terutama kanker. Terutama beliau juga melihat bagaimana proses pelayanan BPJS sudah bagus, " jelas Gubri. 

Oleh karena itu sebut Gubri, Jokowi meminta pelayanan yang telah baik di RSUD Arifin Achmad tersebut dipertahankan, termasuk juga kebersihan yang ada di rumah sakit tersebut.

"Rumah sakit kita bersih, sudah termasuk rumah sakit akreditasi nya prima bintang 5," sebutnya. 

Orang nomor satu di Riau ini mengaku, pada waktu kedatangan Presiden ke Riau, ia juga menyampaikan kepada Presiden kalau orang Riau ini masih butuh juga rumah sakit khusus, karena masih banyak yang berobat keluar negeri. 

Hasil dari pertemuan itu, terang Gubri, ia diminta untuk menemui Menteng Kesehatan, sebab usulan terkait rumah sakit khusus tersebut telah disampaikan ke Menteri Kesehatan. 

"Karena itu beliau tanya kepada saya ada tanah enggak, saya bilang ada tanah (untuk bangun rumah sakit khusus) dan pada waktu mau berangkat ke Jakarta naik pesawat beliau kasih tahu ke saya kalau Menteri Kesehatan sudah dikasih tahu agar rumah sakit di Riau di bangun. Saya diperintahkan (Presiden) menghadap pak Menteri Kesehatan. Mudah-mudahan minggu depan saya bisa menghadap," sebut Gubri. 

Untuk diketahui, dalam kunjungan kerja ke Provinsi Riau, Presiden Jokowi sempat melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad Provinsi Riau, Rabu (4/12/2023).

Kunjungan mendadak ke RSUD Arifin Achmad tersebut untuk memastikan BPJS berjalannya dengan baik dan melayani masyarakat dengan baik. 

Jokowi mengaku bahwa dirinya mengecek langsung ke bagian pendaftaran, pelayanan obat, sampai ke kamar pasien.


"Dan tadi saya dapati pasien mengaku dilayani dengan baik," ujarnya.

Presentasi kemudian berharap agar tidak hanya di Pekanbaru, pelayanan BPJS di Indonesia harus lebih optimal lagi. Baik itu milik nasional, provinsi, kabupaten maupun swasta yang ikut dalam BPJS.

"Tadi saya lihat di RSUD pelayanan jantung, kanker dan stroke semuanya berjalan," tutupnya.