Beberapa Desa di Kampar Terima Program SPAM & SPAL dari PUPR Riau
RIAUMANDIRI.CO - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kampar menyerahkan bantuan pengembangan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) dan Sistem Pengelolaan Air Limbah (SPAL) kepada sejumlah desa di Kampar.
Rincian
bantuan tersebut diantaranya 6 desa penerima Hibah Air Minum Pedesaan
(HAMP) adalah Desa Tanjung Balam, Kecamatan Siak Hulu, Desa Teluk
Kenidai, Kecamatan Tambang, Desa Koto Tibun, kecamatan Kampar, Desa
Sungai Putih, kecamatan Tapung, Desa Tanjung Sawit, kecamatan Tapung,
Desa Tanah Tinggi, kecamatan Tapung Hilir.
Desa Penerima DAK, Desa Padang Luas, dan Gunung Bungsu, dan Desa penerima HKP adalah Desa Sungai Jalau, kecamatan Kampar Utara.
Desa
Penerima Sanitasi Sebanyak 4 Desa, yaitu, Desa Simalinyang, kecamatan
Kampar Kiri Tengah sebanyak 50 SPAL/Sanitasi (mekanis) dan Desa Salo,
kecamatan Salo 50 unit SPAL /Sanitasi (mekanis), Desa Kayu Aro,
kecamatan Kampar Utara : 50 Unit SPAL / Sanitasi (pabrikasi), Desa
Gunung Malelo : 80 Unit SPAL / Sanitasi (pabrikasi)
Desa
Penerima SPAM berjumlah 2 Desa, Desa Koto Perambahan dan Desa Bina Baru
sebanyak 1 Unit Sistem Penyediaan Air Minum masing-masing Desa.
Kadis
PUPR Kampar Afdal melalui Indriyani PPK menyebutkan bahwa, tidak
meratanya desa yang menerima Program SPAM & SPAL ini dikarenakan
kondisi kebutuhan dari setiap Desa.
"Sebelum
menetapkan Desa yang menerima manfaat program SPAM & SPAL ini, kita
tentunya melakukan survey akan kebutuhan masing-masing Desa yang ada di
Kabupaten Kampar ini, selain survey, informasi yang bersumber dari tim
fasilitator lapangan dan Kepala Desa juga menjadi bahan pertimbangan
kita," ungkap Indriyani, sebagai Pejabat Pembuat Komitmen (PPK SPAM dan
SPAL)
"Insya Allah untuk
tahun 2023 kita akan lebih meningkatkan jumlah desa penerima program
ini, karena ada beberapa desa yang sebenarnya mengalami kerusakan
fasilitas sanitasi maupun Pamsimas, seperti tower pamsimas yang mungkin
sudah tak layak guna," tambah Indriyani usai acara penyerahan yang
digelar di Aula Kantor PUPR Kampar, Kamis (29/12).
Sementara
itu, ditempat yang sama, sebagai salah satu desa yang menerima bantuan
pengelolaan dan pengembangan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) dan
Pengelolaan Air Limbah, Kepala Desa Sungai Jalau Nirwan Amiruddin
ucapkan terimakasih kepada Dinas PUPR Kampar karena desanya mendapat
bantuan Hibah Khusus Pamsimas (HKP) dari Pemkab Kampar melalui Dinas
PUPR.
"Terimakasih kepada
Pemkab dian Dinas PUPR Kampar yang telah memberikan bantuan HKP kepada
desa kami, sehingga masyarakat kami bisa menikmati air bersih untuk
keperluan sehari - sehari," ungkapnya Kamis siang.
Ia menyebut, berkat Pamsimas, sudah ada 25 rumah warganya yang teraliri air bersih,
Saat
ini kata Nirwan lagi,sudah ada 25 rumah di desanya yang sudah teraliri
air bersih dari Pamsimas, sedangkan untuk tahun 2023 mendatang, pihaknya
menargetkan 100 rumah warga bisa teraliri air bersih melalui Pamsimas
yang dikelola Kelompok Peduli Masyarakat (KPM).
"Kita
berharap kedepannya Pamsimas ini bisa ditingkatkan lagi dengan mendapat
bantuan system Water Treatmen, atau Pengolahan sehingga air yang
dialiri ke rumah - rumah masyarakat bisa langsung diminum," pungkasnya.
Hadir
dalam acara penyerahan bantuan, diantaranya Ketua District Project
Management Unit (DPMU), Rusdi Hanip yang sekaligus merupakan Sektetaris
Dinas PUPR Kampar, Kabid Cipta Karya, Erizal yang juga merupakan Ketua
MU, PPK program Indriyani, Kepala Desa Penerima Program, tim fasilitator
lapangan serta undangan lainnya.**