Hore! Nelayan di Riau Bakal Terima BLT Rp900 Ribu
RIAUMANDIRI.CO - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau akan menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada 3.000 nelayan di tujuh kabupaten/kota se-Riau. Masing-masing nelayan akan mendapat bantuan Rp900 untuk tiga bulan.
Anggaran bantuan tersebut merupakan 2 persen dari Dana Transfer Umum (DTU) untuk jaringan pengaman sosial, akibat dampak kenaikan inflasi dan kenaikan harga BBM.
"Bantuan langsung tunai untuk 3.000 nelayan segera kita salurkan. Sekarang sedang review di Inspektorat Riau, kalau Minggu ini selesai, bantuan langsung disalurkan," kata Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Riau, Herman Mahmud, Selasa (1/11/2022).
Herman mengatakan, besar bantuan sendiri sebesar Rp300 ribu perbulan setiap nelayan dikalikan tiga bulan, yakni bulan Oktober, November dan Desember 2022. Sehingga setiap nelayan akan menerima bantuan sebesar Rp900 ribu.
Lebih lanjut Herman merincikan, bantuan tersebut akan disalurkan di tujuh kabupaten/kota, diantaranya Bengkalis 600 nelayan, Dumai 200 nelayan, Rokan Hilir 600 nelayan, Siak 200 nelayan, Kepulauan Meranti 600 nelayan, Pelalawan 200 nelayan, dan Indragiri Hilir 600 nelayan.
"Bantuan disesuaikan dengan jumlah kapal. Dimana syaratnya, nelayan yang menerima BLT merupakan nelayan yang memiliki kapal dibawah 2 GT, kemudian memiliki kartu nelayan yang divalidasi oleh dinas kabupaten/kota, dan memiliki rekening bank," terangnya.
Saat ini, sebut Herman, pihaknya telah menerima data dari dinas perikanan masing-masing kabupaten/kota ada 1.806 nelayan yang syaratnya sudah lengkap, yang memiliki rekening bank.
"Arahan pimpinan Pak Gubernur dan Pak Sekda agar nelayan yang syaratnya sudah lengkap agar BLT segera disalurkan. Jadi tak perlu menunggu harus semua lengkap, mengingat bantuan ini sangat dibutuhkan masyarakat nelayan," jelasnya.
"Karena rekening nelayan paling banyak menggunakan BRI sebanyak 1.607 nelayan. Maka kita minta BRI yang mentransfer bantuan tersebut. Hal itu untuk menghindari biaya transfer kalau menggunakan bank lain," tutupnya