Jelang Akhir Tahun, Pemko Tetap Prioritaskan 3 Program
RIAUMANDIRI.CO - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, hingga akhir tahun 2022 masih memprioritaskan tiga program kerja yakni penanganan banjir, sampah, dan jalan rusak.
"Menjelang akhir tahun ini, kami lebih kepada penanganan banjir dan sampah serta perbaikan jalan. Tiga program ini menjadi prioritas kami," kata Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru Muhammad Jamil, Selasa (25/10).
Menurutnya, tiga program itu tetap dijalankan seperti awal Pj Walikota Pekanbaru Muflihun menjabat. Sedangkan program lain akan diatur kembali dalam APBD 2023.
"Tahun depan, kami atur lagi program berikutnya," terang Jamil.
Pada tahun depan pemerintah kota juga menambah anggaran untuk menyelesaikan sejumlah program prioritas. Seperti dalam mengatasi persoalan banjir.
Karena banjir menjadi salah satu penanganan prioritas oleh Pemko Pekanbaru saat ini. Pasalnya sejumlah wilayah kerap menjadi langganan saat intensitas hujan tinggi.(her).