Arab Saudi Sudah Buka Pengajuan Visa Umrah dengan Syarat Vaksinasi Lengkap
Ahad, 17 Juli 2022 - 14:29 WIB

Ilustrasi (Ist)
RIAUMANDIRI.CO - Pemerintah Arab Saudi membuka pelaksanaan umrah bagi jemaah dari luar tanggal 30 Juli 2022.
Seiiring dengan itu, Pemerintah Arab Saudi sudah membuka pengajuan visa umrah sejak tanggal 14 Juli 2022.
"Alhamdulillah, saya sudah mendapat konfirmasi bahwa pengajuan visa umrah sudah dibuka," kata Direktur Umrah dan Haji Khusus Kementerian Agama Nur Arifin di Jeddah, dikutip dari laman Kemenag, Sabtu (16/7/2022).
Salah satu persyaratan pengajuan visa, kata Nur Arifin, antara lain jemaah harus sudah menyelesaikan vaksinasi Covid-19.
"Ini dibuktikan dengan menunjukkan sertifikat vaksin yang dikeluarkan oleh otoritas resmi negara masing-masing," jelasnya. (*)
Editor : Syafril Amir
Tags
RELIGI
Berita Lainnya
Berita Terkait
- Suzuki Indonesia Prioritaskan Kehadiran GSX-250R, Jadi Pengganti Inazuma!
- Arab Saudi Buka Pintu Haji Tahun Ini, Lansia Belum Diizinkan
- Atlet dalam Kondisi Puncak
- Pengamat: Perlu Evaluasi Efektivitas Penegakan Hukum Kasus Korupsi
- 10 Provinsi dengan Kasus Terbanyak Corona Hari Ini
- Gerindra Soal Isu Reshuffle: Prabowo dan Edhy Kerja Maksimal