Sukarmis Ajak IKTD Jaga Persatuan dan Kesatuan
TELUK KUANTAN (HR)-Bupati Sukarmis mengajak seluruh masyarakat tetap menjaga persatuan dan kesatuan, sehingga proses pembangunan berjalan lancar. Saat ini, Kuansing terdiri dari berbagai suku dan etnis.
"Darimana pun kita, kalau sudah tinggal dan mencari nafkah di Kuansing, berarti sudah orang Kuansing. Untuk itu, mari menyatu demi kemajuan Kuansing," ujar Sukarmis saat pengukuhan Ikatan Keluarga Tanah Datar Kuansing, Minggu (26/4) di Balai Adat Teluk Kuantan.
Sukarmis meminta masyarakat Tanah Datar di Kuansing jangan merasa terasing, karena siapapun dia kalau sudah menetap berarti sudah menjadi bagian dari Kuansing.
Harapan yang sama juga diucapkan Bupati Tanah Datar HM Sodik Pasadiboe. Masyarakat Kuansing yang berasal dari Tanah Datar bisa berpartisipasi dalam membangun Kuansing. Jadikan Kuansing sebagai daerah sendiri.
"Terutama dalam hal pendidikan, kita yang berada di perantauan harus berguna untuk daerah itu, terutama di Kuansing," tambah Sodik.
Diketahui, kepengurusan IKTD dinahkodai Weri Naldi, yang saat anggota DPRD Kuansing. Seharusnya, pengukuhan akan dilakukan Ketua Umum IKTD Riau, Edy Tanjung. Namun, berhalangan hadir, pengukuhan dilakukan Jhon Afni, Wakil Ketua IKTD Riau.
"Ini menjadi momen penting bagi kedua kabupaten dalam meningkatkan silaturahmi. Selama ini, kita komit dalam memajukan pembangunan di Kuansing," ujar Weri.
Selain kedua bupati, pelantikan pengurus IKTD Kuansing juga dihadiri Sekda Muharman, Ketua DPRD Kuansing Andi Putra, anggota DPRD Riau Indra Putra, anggota DPRD Komperensi, Ketua DPRD Tanah Datar dan sejumlah pejabat Pemkab Kuansing. (adv/humas)