Sikapi Perbedaan Iduladha 1443 H, Masjid di Makassar Ini Lakukan Salat Ied Dua Kali
RIAUMANDIRI.CO - Di Indonesia terjadi perbedaan hari Iduladha 1443 H. Pemerintah menetapkannya hari Minggu tanggal 10 Juli 2022. Sedangkan Muhammadiyah Hari Sabtu tanggal 9 Juli 2022, sama dengan di Arab Saudi.
Menyikapi perbedaan Hari Raya Iduladha 1443 H tersebut, Takmir Masjid Darul Muttaqin, Minasa Upa, Kota Makassar, Sulawesi Selatan mengakomodir jemaah yang pelaksanaan salat Iduladha dua kali, yaitu pada 9 dan 10 Juli.
Masjid ini mengakomodir jamaah yang ingin salat mengikuti keputusan Muhammadiyah maupun pemerintah. Ini sudah turun temurun sebenarnya kita lakukan,” kata Sekretaris Umum Masjid Darul Muttaqin, Zul Ishaq Nur dalam siaran persnya yang dikutip dari laman Muhammadiyah, Selasa (5/7/2022).
Zul Ishaq menjelaskan, kegiatan tersebut sebagai ikhtiar pihak takmir dalam menjaga silaturahmi sesame internal umat Islam, khususnya di Makassar.
Dia berharap perbedaan yang terjadi dalam pelaksanaan Iduladha 1443 H disikapi dengan biasa saja.
“Ini demi menjaga tali silaturahmi antara sesama umat Islam. Kami dari pengurus ingin mengakomodir semuanya, dan tidak ingin dicap berada di kelompok satu pihak saja. Jadi, silahkan datang bagi yang ingin melaksanakan shalat Idul Adha di Masjid Darul Muttaqin,” tandasnya. (*)