Romaini Serahkan Bantuan Keluarga Pasien
BENGKALIS (HR)-Ketua Koordinator Kegiatan Kesejahteraan Sosial Kabupaten Bengkalis Romaini Herliyan, menyerahkan bantuan dana pendamping kepada keluarga pasien di Rumah Sakit Umum Daerah, Kamis (23/4).
Bantuan dana orang tua pasien Rahmad Hidayat, diserahkan langsung Ketua K3S Romaini Herliyan yang didampingi Zahraini selaku Sekretaris Koordinator Kegiatan Kesejahteraan Sosial (K3S) Kabupaten Bengkalis
“Seperti diketahui, seluruh biaya pengobatan untuk pasien ditanggung oleh Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui program Jaminan Kesehatan Masyarakat Daerah (Jamkesmasda). Tapi untuk keluarga yang mendampingi pasien tentu butuh biaya untuk makan dan lainnya, sehingga kita terpanggil untuk memberikan bantuan,” ungkap Romaini di sela-sela menyerahkan bantuan.
Rahmad Hidayat (20) dirawat di RSUD Bengkalis, karena menderita penyakit kulkus kornea atau matanya setelah terusuk duri kelapa sawit. Anak dari lima bersaudara ini mendapat perawatan dan dioperasi oleh pihak RSUD Bengkalis.
Romaini berharap, bantuan yang diberikan berupa uang tunai kepada keluarga pendamping pasien ini dapat meringankan beban selama menjalani perawatan di RSUD Bengkalis. “Selama menunggu keluarganya di RSUD, pendamping butuh dana untuk keperluan sehari-hari. Di satu sisi, mereka tidak bekerja, sehingga tidak menghasilkan uang. Makanya bantuan ini dapat meringkan keluarga pasien,” ujar isteri Bupati Bengkalis ini.
Pemberian bantuan ini sangat selektif, ditujukan kepada keluarga kurang mampu. Sebelum bantuan diserahkan, tim K3S Kabupaten Bengkalis mendata keluarga yang bakal menerima. Dijelaskan Romaini, bahwa keluarga pendamping pasien yang mendapatkan bantuan ini sebelumnya telah dilakukan pendataan. Ia berharap pasien yang menjalani perawatan di RSUD Bengkalis ini diberi kemudahan oleh Allah SWT dan diberikan kesembuhan.
Sementara itu, ibu pasien merasa terharu mendapat kunjungan dan bantuan dari dari isteri Bupati Bengkalis. Bantuan yang diberikan akan digunakan untuk keperluan sehari-hari. “Kami sangat berterima kasih kepada ibu. Kami dari keluarga kurang mampu, sangat terbantu dengan dana yang diserahkan oleh isteri bupati Bengkalis,” ungkapnya. (man)