Perkenalkan Yamaha Fazzio, Lagi-lagi PT Alfa Scorpii Gelar Safety Riding Activation

RIAUMANDIRI.CO - Lagi-lagi, Main Dealer PT Alfa Scorpii menggelar Safety Riding Activation yang berlangsung sejak tanggal 20 Mei 2022.
Angga selaku Area Promosi Pekanbaru mengatakan kegiatan ini sekaligus memperkenalkan produk terbaru dari Yamaha yaitu Yamaha Fazzio
Tak hanya itu, Angga menyebutkan tak hanya memperkenalkan Yamaha Fazzio tetapi juga sekaligus Edukasi mengenai safety riding untuk keselematan berkendara di jalan.
"Safety Riding kali ini berlangsung di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Penerbangan Pekanbaru," ujar Angga, Jumat (20/5/2022).
Tak lupa, ia menyebutkan bagi konsumen yang ingin mendapatkan 1 unit Yamaha Fazzio, konsumen cukup membayar mulai dari Rp2 jutaan saja.
Konsumen juga bisa mendapatkan promo ekstra hemat belanja bersama Yamaha.
"Ayo dapatkan penawaran menarik lainnya. Mencari kendaraan yang nyaman dan aman, Motor Yamaha Fazzio bisa jadi pilihannya," sebutnya
Sementara, untuk konsumen yang ingin mendapatkan informasi lainnya seputar Yamaha bisa kunjungi melalui akun Instagram Yamaha resmi yaitu @yamahariaukepri. Dan dapatkan promo ekstra hemat belanja bersama Yamaha.
Berita Lainnya
- Pamer Mobil Unggulan dari Mitsubishi Motors di Pekanbaru, Ada 'Cash Back' Rp5 Juta
- Sederet Dampak Negatif Kebiasaan Matikan Motor Matic Pakai Standar Samping
- Siap Beralih ke TV Digital, Tahap Pertama Riau Terima 33.721 STB
- Haluan Digital Agency, Meningkatkan Kehadiran dan Pendapatan di TikTok
- Banyak Fitur, Yamaha Nmax Cocok Untuk Kamu Para Pecinta Skuter Matic
- RI-AS Sepakati Kerja Sama Dukungan terhadap FOLU Net Sink 2030