RIAUMANDIRI.CO - Ma'ruf Amin berpesan kepada pasangan tersebut agar menerima satu sama lain apa adanya.
"Terima lah istri Anda dengan segala kekurangan dan kelebihannya. Terima lah suami Anda dengan kekurangan dan kelebihannya," ujar Ma'ruf Amin dalam akad nikah Putri dan Guinandra, Minggu (20/3/2022).
Ma'ruf Amin juga berpesan agar Putri dan Guinandra selalu saling menyayangi dan mengerti satu sama lain agar terhindar dari konflik.
Ia juga mengungkapkan bahwa pernikahan bukan hanya perjanjian dengan pasangan, tetapi juga kepada Tuhan.K
"etika Anda mengucapkan "saya terima nikahnya", itu terjadi perjanjian yang kuat. Kelihatannya ada seperti berjanji dengan istri Anda, tetapi itu sebenarnya perjanjian Anda dengan Allah," ujar Ma'ruf.
Ma'ruf berpesan agar Putri dan Guinandra meluruskan niat mereka dalam menikah yaitu untuk ibadah. Ia juga menasihati keduanya untuk membangun keluarga dengan baik karena cerminan dari suatu bangsa terlihat dari keluarga.
Diketahui, Putri Tanjung resmi menikah dengan Guinandra Jatikusumo dalam akad nikah yang dilangsungkan pada Minggu (20/3)di kediaman putri pengusaha Chairul Tanjung itu di Menteng, Jakarta Pusat.
Chairman CT Corp, Chairul Tanjung bertindak sebagai wali nikah dengan penghulu adalah H Thowilan yang merupakan Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Menteng.