Cabut Aturan, Inggris akan Hidup Perdampingan dengan Covid-19

Selasa, 22 Februari 2022 - 15:16 WIB
Inggris mencabut seluruh pembatasan COVID-19. (AP Photo/Alberto Pezzali)

RIAUMANDIRI.CO - Perdana Menteri Inggris Boris Johnson secara resmi mengumumkan mencabut seluruh pembatasan COVID-19.

Artinya, Inggris akan segera hidup berdampingan dengan virus corona (Covid-19)

Boris Johnson mengatakan, pada tahap awal pemerintah Inggris memperbolehkan warganya untuk tidak menggunakan masker di tempat umum atau terbuka.

Bahkan, pemerintah Inggris sudah tak lagi mewajibkan seseorang yang terinfeksi COVID-19 melakukan isolasi mandiri di rumah dan menghapus kewajiban tes COVID-19.

Kebijakan ini dicabut mulai Kamis (24/2/2022).

Sementara, tes wajib COVID-19 ditiadakan mulai Selasa (1/3/2022)

"Kebijakan pembatasan menimbulkan dampak besar pada ekonomi kita, masyarakat kita, kesejahteraan mental, dan peluang hidup anak-anak kita. Kita tidak perlu membayar biaya itu lagi," ungkap Johnson kepada parlemen, dikutip dari Reuters, Selasa (22/2/2022).

Johnson mengungkapkan pencapaian negaranya untuk bisa hidup berdampingan dengan COVID-19 merupakan hasil kerja keras dari National Health Service (NHS) yang gencar mengadakan program vaksin COVID-19, para ilmuwan dan pakar, serta masyarakat luas yang berkomitmen membantu negara melawan COVID-19.

Tidak hanya itu, kesuksesan program vaksin COVID-19 membuat Inggris berada di posisi kuat untuk mencabut seluruh pembatasan COVID-19. 

Meski pihaknya memutuskan untuk hidup berdampingan dengan COVID-19 demi kebebasan bersama, ia mengingatkan warganya untuk tetap waspada akan virus tersebut.

Johnson mengatakan, pihaknya tetap melakukan pengawasan terhadap virus Corona terutama jika ada varian baru yang dapat menyebar dengan cepat

Editor: Nurul Atia

Tags

Terkini

Terpopuler