Demi Keamanan Mitra Regional, AS Setujui Penjualan Jet Tempur F-15 dan Alat Militer ke RI

Jumat, 11 Februari 2022 - 07:37 WIB
Departemen Luar Negeri AS telah  menyetujui rencana penjualan 36 jet tempur F-15 dan berbagai macam peralatan militer senilai US$14 miliar atau Rp200,8 triliun (kurs Rp14.347 per dolar AS) ke Indonesia. ( Foto : CNNIndonesia)
  RIAUMANDIRI.CO - Departemen Luar Negeri AS telah  menyetujui rencana penjualan 36 jet tempur F-15 dan berbagai macam peralatan militer senilai US$14 miliar atau Rp200,8 triliun (kurs Rp14.347 per dolar AS) ke Indonesia.

Mengutip CNNIndonesia.com, Departemen Luar Negeri AS menyatakan persetujuan penjualan tersebut guna meningkatkan keamanan mitra regional penting untuk stabilitas politik, dan kemajuan ekonomi di kawasan Asia-Pasifik.

Keamanan mitra regional penting untuk stabilitas politik, dan kemajuan ekonomi di kawasan Asia-Pasifik," kata mereka, Jumat (11/2/2022).

Mereka menambahkan persetujuan itu tidak akan mengubah keseimbangan dasar militer di kawasan itu. Meskipun sudah disetujui oleh Departemen Luar Negeri, Pentagon tidak menunjukkan lebih lanjut apakan sudah ada kontrak jual beli yang ditandatangani antara Indonesia dengan AS atau belum. 

Diketahui, persetujuan tak lama diberikan setelah Indonesia melalui Menteri Pertahanan Prabowo Subianto meneken perjanjian pembelian 42 jet tempur Dassault Rafale generasi 4,5 dengan Prancis.

Sebelumnya, Prabowo memaparkan untuk tahap pertama Indonesia akan memboyong 6 unit pertama jet Rafale.

"Kita mulai hari ini dengan tanda tangan kontrak pertama untuk 6 pesawat," kata Prabowo di Kantor Kementerian Pertahanan RI (10/02/2022)

Prabowo menuturkan selain jet tempur, Indonesia juga akan membeli dua kapal selam kelas Scorpene dari Prancis. Pembelian kapal selam itu bagian dari kerja sama penelitian dan pengembangan kapal selam antara PT PAL dengan Naval Group.




 

 

Editor: Nurul Atia

Tags

Terkini

Terpopuler