Kerja Keras Berbuah Emas, Anggar Kembali Sumbang Medali bagi Riau

Jumat, 08 Oktober 2021 - 06:48 WIB
Penyerahan medali cabang olahraga anggar pada PON XX Papua di nomor floret beregu putri, Kamis (7/10). Terlihat, tim anggar putri Riau (tengah) menerima medali emas. (PB PON XX Papua)

RIAUMANDIRI.CO – Kontingen Anggar Provinsi Riau di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua kembali menambah pundi-pundi medali bagi Bumi Lancang Kuning, Kamis (7/10). Kali ini, atlet asuhan Zulkifli itu mempersembahkan emas dan perak.

Riau berhasil menyabet medali emas di nomor floret beregu putri. Dalam laga pamungkas, tim putri Riau mengalahkan Jawa Barat (Jabar) yang berlangsung di Merauke, Kamis (7/1O). Tim putri Riau diperkuat Ayu Pani, Fitri Handayani, dan Nurul Aini. Sedangkan Jabar ditopang oleh Anisa Berliana. Dita Puspa Dewi, dan Leoda Lundy Winona.

Diakui, tim Jabar lawan berat bagi Riau. Namun, kekompakan dan semangat yang kuat, akhirnya Ayu Pani, Fitri Handayani dan Nurul Aini mampu mengalahkan Jabar.

“Tentu ini ajang pembuktian dari hasil kerja keras kami dalam latihan selama 2 tahun menuju PON Papua. Jabar lawan cukup tangguh. Butuh perjuangan untuk mengalahkannya,” ucap Ayu Pani kepada wartawan seperti dikutip dari laman PON XX.

Pihaknya menyampaikan banyak terima kasih atas dukungan masyarakat Riau maupun semua pihak yang ikut mendoakan keberhasilan pada PON XX tahun ini.

Sedangkan medali perunggu dipegang DKI Jakarta yang menurunkan Catherine Novitasari Sihaloho, Cindi Natasya, dan Shafira Nadia Reynara, serta tim anggar Papua yang dimainkan Rita Handayani, Siska Konita Adriana, Syafira Putri Fadila, dan Voryn Thalya Kiriwenno.

Tak hanya emas, di hari yang sama, Anggar Riau juga mempersembahkan 1 medali perak dari nomor Sabel Beregu Putra.

Cabang olahraga anggar diikuti petarung dari 18 provinsi untuk memperebutkan 12 medali emas. Kelas yang dipertandingkan Floret perorangan putra-putri, Sabel perorangan putra-putri, Degen perorangan putra-putri, Floret beregu putra-putri, Sabel beregu putra-putri, dan Degen beregu putra-putri.

Pertandingan anggar berlangsung 4 hingga 9 Oktober, di venue Archelaus Sai Merauke.

Sebelumnya, Anggar Riau juga telah mempersembahkan 5 medali dengan rincian; 2 emas, 2 perak dan 1 perunggu. Atas raihan ini berarti anggar sudah menyumbang 7 medali untuk Riau, dengan rincian 3 emas, 3 perak dan 1 perunggu.

Dari perolehan medali sementara, Riau telah mengumpulkan 10 medali emas, 13 perak, dan 10 perunggu. Riau yang masih di posisi 7 dibayang-bayangi Kalimantan Timur di bawahnya, Kamis (7/10).(nan)

Editor: Nandra F Piliang

Tags

Terkini

Terpopuler