RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU – Di pengghujung tahun 2020, jajaran Polresta Pekanbaru Polsek Tenayan Raya menggandeng Upika dan perusahaan yang beroperasi di Kecamatan Tenayan Raya untuk memberikan bantaun kepada salah satu Panti Asuhan yang berdomisili di Kecamatan tersebut.
"Panti Asuhan yang kita kunjungi bersama Upika dan perwakilan dari salah satu perusahaan yang ada di Kecamatan Tenayan Raya adalah Panti Asuhan Bintang yang terletak di Jalan Lintas Timur, Kelurahan Mentangor. Kecamatan Tenayan Raya Kota Pekanbaru", ujar Kapolsek Tenayan Raya, AKP Manapar Situmeang SH SIK MH, Rabu (30/12/2020).
Kunjungan ke Panti Asuhan Bintang tersebut sekira pukul 15.00 Wib, yang mana kedatangan Kapolsek dan rombongan disambut langsung oleh pengurus Panti Asuhan Bintang dan puluhan anak panti.
Selain AKP Manapar Situmeang, turut hadir bebarapa personel Polsek Tenayan Raya, Lurah Mentangor Bismi Hayati, dan Maneger PT Global Saudara Akiong.
Pada kesempatan itu, Manapar beserta rombongan menyerahkan langsung kepada pengurus dan penghuni Panti Asuhan Bintang sejumlah sembako dan vitamin serta minuman kaleng.
“Semoga di masa pandemi ini apa yang kita berikan untuk anak-anak Panti Asuhan Bintang dapat membantu kebutuhan sehari-hari bagi mereka," tambahnya.
Salah seorang pengurus Panti Asuhan Bintang mengatakan, ini merupakan kunjungan rutin dari jajaran Polsek Tenayan Raya. "Semoga apa yang kami terima ini menjadi berkah dan menjadi ladang pahala bagi bapak-bapak sekalian," ujarnya.
Reporter: Dolly Sandro