Bupati Kampar Kukuhkan Pengurus FAMKR

Kamis, 17 Desember 2020 - 18:59 WIB
Bupati Kampar lantik Pengurus FAMKR.

RIAUMANDIRI.CO, BANGKINANG - Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto mengukuhkan kepengurusan pertama Forum Alumni Mahasiswa Kampar Riau (FAMKR) periode 2020-2025, Kamis (17/12/2020) di Balai Bupati Kampar, Bangkinang.

Diantara pengurus yang dikukuhkan dan dilantik adalah Ketua Muhammad Riza, Sekretaris Bustami, dan Bendahara Arpandi.

Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto berharap agar organisasi yang sudah terbentuk dapat bersinergi dengan pemerintah daerah (Pemda) dan membantu pemda melaksanakan program-program dan memberikan masukan.

Ia memuji tagline 3S yang merupakan singkatan dari 'Semoga semuanya sukses' yang diusung FAMKR.

Organisasi ini diharapkan berkiprah ditengah masyarakat dengan memberikan dampak yang baik. "Mari kita mendayung bersama agar Kampar maju di masa yang akan datang," ujar Catur. 

Dikatakan, ada program-program pemda yang akan menjadi perhatian bersama. Ia juga menyarankan agar forum ini pada saat pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Kampar bisa memberikan masukan.

"Sampaikan program kita sehingga dapat dieksekusi dalam satuan OPD masing-masing. Bulan dua akan dimulai forum RKPD Kabupaten Kampar," beber mantan anggota DPRD Kabupaten Kampar dari Partai Golkar ini.

Acara pengukuhan ini dihadiri oleh Komandan Korem 031/Wirabima yang diwakili Kasi Personalia Korem 031/Wirabima, Ketua DPRD Kabupaten Kampar Muhammad Faisal, sejumlah Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Kampar, Ketua Persatuan Masyarakat Kabupaten Kampar di Jakarta H Munasir, dewan pakar dan dewan penasehat FAMKR dan tokoh masyarakat diantaranya Akmam Adi Putra, Zulher, Zulkifli, dan yang lainnya.


Reporter: Ari Amrizal


 

Editor: Rico Mardianto

Tags

Terkini

Terpopuler