RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU - Universitas Lancang Kuning (Unilak) mendapatkan bantuan 10.000 kartu perdana 3 dalam menunjang program pembelajaran jarak jauh.
Program pembelajaran jarak jauh dilakukan seiring dengan pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia. Hal ini sejalan dengan program yang dicanangkan oleh Kemendikbud RI yang meluncurkan program bantuan paket internet bagi mahasiswa dan dosen di seluruh Indonesia.
Bantuan langsung diserahkan oleh 3 Pekanbaru ke Unilak yang diterima oleh Wakil Rektor I Zamzami, SKom, MKom, Jumat (4/9/2020).
Di pertemuan itu Rizal selaku perwakilan 3 Wilayah Pekanbaru mengatakan, seiring dengan program Kemendikbud dalam pembelajaran jarak jauh dan telah dilakukannya penandatanganan kerja sama antara Kemendikbud dan 3, maka 3 memberikan bantuan kartu perdana yamg diperuntukkan kepada mahasiswa Unilak dan dosen.
"10.000 paket kartu perdana kita berikan kepada Unilak untuk menunjang pembelajaran jarak jauh. Kami berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan oleh dosen dan mahasiswa. Bagi yang menggunakan karu ini, ada banyak bonus, di antaranya tambahan 30 GB, gratis menelepon 60 menit tiap harinya," jelas Rizal.
Sementara itu, Zamzami mengucapkan terima kasih kasih kepada 3 yang telah memberikan kartu perdana. Kartu perdana ini akan disebarkan kepada dosen dan mahasiswa.
"Sejak bulan April Unilak telah melakukan pembelajaran jarak jauh atau online. Selama Covid-19 Unilak telah dua kali memberikan bantuan paket internet kepada mahasiswa. Kami juga berharap 3 dapat memberikan bantuan dalam bentuk lain, mungkin beasiswa atau perangkat komputer," harap Zamzami.
Unilak yang berdiri sejak 1982 ini telah memiliki 19 Prodi S1 dan dua Prodi S2 yang telah berakreditasi A dan B. Unilak telah menjadi salah satu perguruan tinggi swasta terbaik di Riau dengan jumlah lulusan 28 ribu yang turut serta memajukan pembangunan di Riau dan Indonesia. (*)