Megawati: Kenapa Ya Rakyat di Sumbar Belum Suka PDIP?

Rabu, 02 September 2020 - 20:12 WIB
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri

RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengaku bingung kenapa masyarakat Sumatera Barat belum menyukai PDIP. 

"Kalau saya melihat Sumbar itu, saya pikir kenapa ya rakyat di Sumbar itu sepertinya belum menyukai PDIP," kata Megawati saat pengumuman calon kepala daerah PDIP gelombang lima secara daring, Rabu (2/9/2020).

Megawati mengaku kesulitan mencari calon pemimpin di Provinsi Sumatera Barat dari PDIP.

"Meskipun sudah ada beberapa daerah yang mau, meminta, sudah ada katakan DPC-nya, DPD-nya. Tapi kalau untuk mencari pemimpin di daerah tersebut menurut saya masih akan agak sulit," kata dia.

Megawati mengatakan, jika melihat sejarah bangsa, banyak kalangan dari Provinsi Sumatera Barat menjadi seorang nasionalis.

"Yang pada waktu itu kerja sama dengan Bung Karno, Bung Hatta. Bung Hatta kan sebenarnya datang dari Sumatera Barat," ucapnya.

Menurut Megawati, kenyataan seperti ini harus menjadi pelajaran kader PDIP mengenal daerah Sumatera Barat.

"Ini sebenarnya adalah tugas kita untuk mempelajari mengapa ada daerah-daerah yang belum bisa atau belum mau, artinya rakyatnya bisa mempercayai alat perjuangan parpol yang namanya PDI Perjuangan," pungkasnya.

PDIP resmi mengusung pasangan politikus Partai Demokrat Mulyadi dan Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni sebagai bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Barat.

"Semoga Sumatera Barat bisa menjadi provinsi yang mendukung negara Pancasila," kata Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani membacakan rekomendasi saat pengumuman calon kepala daerah PDIP gelombang lima secara daring, Rabu (2/9/2020).

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto langsung menjelaskan maksud pernyataan Puan tersebut. Kata Hasto, pernyataan itu agar seluruh kader membumikan Pancasila di tempat mereka berada. Hasto bilang, maksud Puan adalah pembumian Pancasila di bidang kebudayaan, nasionalisme, dan kehidupan bernegara di Sumatera Barat.

"Maksud mbak Puan, agar seluruh kader partai mengingatkan bagaimana Pancasila dibumikan," kata dia.

"Itu lebih kepada aspek kebudayaan, nasionalisme, juga menyentuh hal-hal di dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara," tambah Hasto.

Dia bilang, Puan serta Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri kagum dengan Provinsi Sumatera Barat. Secara khusus cita rasa makanan Sumatera Barat seperti rendang.

"Ibu Mega bahkan meminta Pak Alex mengumpulkan resep-resep pembuatan rendang tersebut," ucap Hasto. 

Editor: Rico Mardianto

Terkini

Terpopuler