TEMBILAHAN (HR) – Tanpa dukungan pemerintah daerah, Lembaga Karate-Do Indonesia Kabupaten Indragiri Hilir buktikan bisa rebut juara umum pada Kejuaraan daerah V tingkat Provinsi Riau yang diadakan di Pekanbaru.
Seperti yang disampaikan Dewan Pembina Pangcab Lemkari Kabuapten Inhil Adriyanto, Selasa (7/4).
”Walaupun tanpa adanya dukungan Pemkab Inhil, Lemkari Inhil tetap bisa meraih juara Umum dengan peralihan 21 emas, 17 perak dan 16 perunggu, dengan jumlah atlet 35 orang,” ungkap Ardianto.
Namun demikian, ia merasa bangga dengan prestasi yang telah diraih atlet-atlet karate Inhil. Ia berharap prestasi ini dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan lagi.
"Jikalau kita ingin mempunyai pohon dengan akar yang kuat, dahan yang rimbun dan buah yang banyak, tentu pupuk dan pemeliharaan yang harus kita persiapkan.
Itulah kiasan untuk atlet-atlet junior Lemkari," pesan Adriyanto.
Dengan telah menoreh prestasi ini, Adriyanto berharap, Pemerintah Daerah Kabupaten Inhil juga ikut memperhatikan atlet-atlet karate yang ada di Inhil.
Sehingga bibit-bibit atlet ini dapat terus berkembang pesat.
“Tapi apabila Pemerintah Daerah ikut ambil andil dalam pembinaan atlet Lemkari, itu akan sangat berdampak baik dalam perkembangan Lemkari, dalam mengharumkan nama daerah baik tingkat Provinsi Riau ataupun tingkat nasional,” harapnya.(mg4)