Hari Ini 12 Pasien Corona di Sumbar Sembuh, Total Sudah 600 Orang

Selasa, 30 Juni 2020 - 21:25 WIB

RIAUMANDIRI.ID, PADANG - Pasien Sembuh dari virus Corona atau Covid-19 di Sumatra Barat genap 600 orang atau sebanyak 82,60 persen hingga Selasa (30/6/2020). Sementara untuk hari ini ada penambahan pasien sembuh sebanyak 12 orang, terdiri dari sembilan orang karantina BPSDM, dua orang dari Semen Padang Hospital dan satu orang dari RSUD Rasyidin Padang.

"12 orang warga Sumbar hari ini berasal dari tiga lokasi, yakni karantina BPSDM, SPH dan RS Rasidin," kata Juru Bicara Penanganan Covid-19 Sumatera Barat, Jasman Rizal seperti dikutip dari Harianhaluan.com (Haluan Media Group), Selasa (30/6/2020).

Sebanyak sembilan pasien yang berasal dari karantina BPSDM di antaranya pria 45 tahun pekerjaan tukang ojek, anak perempuan lima tahun, bayi perempuan dua bulan dan wanita 13 tahun, status pelajar. Semuanya merupakan warga Piai Tangah dan terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi.

Kemudian, dua orang warga Gunung Pangilun, yakni pria 32 tahun, pekerjaan Satpol PP dan wanita 28 tahun, status IRT, keduanya juga terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi. Selanjutnya, pria 51 tahun warga Kuranji, pekerjaan Satpol PP, wanita 27 tahun warga Kalumbuk, status IRT dan pria 35 tahun warga Pasa Gadang, pekerjaan swasta, juga terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi.

Editor: Rico Mardianto

Tags

Terkini

Terpopuler