RIAUMNDIRI.ID, JAKARTA - Kelompok John Kei sempat berencana membakar rumah Agrapinus Romatora alias Nus Kei saat mendatangi kediaman Nus di Perumahan Green Lake City, Cipondoh, Kota Tangerang pada Minggu (21/6/2020).
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, informasi soal rencana pembakaran itu terungkap dari keterangan seorang pelaku penyerangan dari kelompok John Kei berinisial FGU yang sempat buron sebelum akhirnya diringkus di Cianjur, Jawa Barat, Rabu (24/6) malam.
"Rupanya di dalam mobil itu sudah disiapkan plastik isi bensin, ada upaya untuk membakar rumah daripada milik NS pada saat itu. Setelah dilakukan pengrusakan akan dibakar," kata Yusri di Polda Metro Jaya, Jumat (26/6/2020).
Yusri mengatakan, bensin itu juga disiapkan oleh anak buah John Kei. Namun, yang bersangkutan saat ini masih buron dan sedang dalam pengejaran.
Bensin tersebut sempat dilemparkan oleh FGU ke rumah Nus Kei, namun tidak sempat melakukan pembakaran.
"Dia (FGU) sempat melempar ke dalam," ucap Yusri.
Polisi kembali menangkap lima anak buah John Kei yang kemarin sempat menjadi buronan. Salah satu yang ditangkap diketahui merupakan anak buah John Kei yang melakukan penembakan di Green Lake City.
"WL diketahui sempat melepaskan tembakan saat meninggalkan lokasi perumahan Nus Kei menggunakan senpi rakitan yang mengenai sopir ojol. Senjatanya sudah diamankan," ujar Yusri.
Sementara, polisi masih memburu tujuh DPO lainnya. Satu DPO terlibat aksi penyerangan di Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat dan enam lainny terlibat aksi penyerangan di Green Lake.
Aksi penyerangan terhadap Nus dilatarbelakangi oleh masalah pribadi antara John Kei dan Nus Kei itu berkaitan penjualan tanah di Ambon, Maluku. Ditreskrimum Polda Metro Jaya langsung meringkus John Kei berserta 29 anak buahnya di Bekasi, Jawa Barat