RIAUMANDIRI.ID, Detroit – Seorang pendeta asal Detroit mempunyai cara berbeda menyemprotkan air suci selama pemberkatan guna tetap menerapkan jaga jarak fisik selama pandemi virus corona. Pendeta itu menggunakan pistol air.
Menyadur dari The Guardian, Senin (18/5/2020), pendeta gereja bernama Timothy Pelc ini menjalankan tugas sekaligus melakukan tindakan pencegahan Covid-19 dengan menyemprot air suci yang berasal dari pistol air ke jemaah yang ada di dalam mobil.
Sambil memakai jubah lengkap dengan masker, pelindung wajah, dan sarung tangan karet, Timothy dengan sigap menyambut pengemudi mobil di kawasan gereja Grosse Pointe Park, dengan menodongkan pistol air warna hijaunya.
Aksi Timothy pad April lalu yang kemudian diunggah oleh gereja St Ambrose melalui akun facebook ini ternyata menarik perhatian publik. Belakangan, ia viral dan berujung pada munculnya beragam meme tentang dirinya.
Pemberkatan Unik Ala Timothy. (facebook.com/stambroseparish)
Bahkan pihak gereja pun membagikan ulang meme hasil kreasi warganet yang mereka temukan di situs seperti Reddit dan Imgur soal Timothy di akun facebook gereja.
Dalam unggahan tersebut, pihak gereja mengatakan Timothy kini viral dan nampang di beberapa meme. "Aksi uniknya dengan pistol air berisi air suci telah memukau dunia," sebut pihak gereja dalam caption.
Mengetahui dirinya jadi perbincangan di internet, Timothy mengaku sedikit khawatir tentang adanya reaksi dari Vatikan soal aksinya.
Kendati demikian, pendeta berusia 70 tahun ini belum mendapatkan kabar apapun dari Vatikan. "Aku belum mendengar apapun," ujar Timothy kepada BuzzFeed News.
Ide tembakan pistol air isi air suci ini mulanya berawal dari keinginan sang pendeta untuk tetap melakukan tradisi keranjang berkat Paskah di tengah situasi pandemi virus corona.
Timothy merasa senang dapat melakukan aksi unikny ini. Pun ia merasa kagum bagaimana fotonya bisa tersebar luas dan publik memberikan apreasiasi positif.
"Ini adalah hal yang baik dan orang-orang butuh sesuatu seperti ini sekarang," imbuhnya.