Pasien Positif Corona di Sumbar Melonjak Tajam Jadi 144 Orang

Selasa, 28 April 2020 - 21:22 WIB

RIAUMANDIRI.ID, PADANG - Kasus positif virus corona (Covid-19) di Sumatra Barat bertambah lagi 23 orang pada Selasa (28/4/2020). Sebelumnya Senin hanya ada penambahan 19 orang menjadi 121 orang. Dengan begitu jumlah kasus positif Corona itu provinsi itu menjadi 144 jiwa.

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Sumbar Jasman Rizal menjelaskan, Selasa ini, kasus positif di Sumbar bertambah 23 orang. Totalnya menjadi 144 orang. 

"Hari ini Selasa 28 April 2020, terjadi penambahan positif terinfeksi Covid-19 di Sumatera Barat sebanyak 23 orang," kata Jasman dikutip dari Harianhaluan.com (Haluan Media Group).

Sementara itu, total orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 7.573 orang, dengan rincian proses pemantauan 522 orang dan selesai pemantauan 7.051 orang. Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 329 orang. 

Editor: Rico Mardianto

Terkini

Terpopuler