RIAUMANDIRI.ID, BENGKALIS –Arus penumpang asal negera terjangkit virus Corona DCovid-19 yakni Malaysia, yang kembali melalui pelabuhan Bandar Sri Laksamana (BSL) Bengkalis mengalami penurunan cukup drastis.
Dibandingkan pada hari Rabu (1/4/2020) berjumlah 52 orang, hari ini, Kamis (2/4/2020), kurang sepertiganya.
“Jika kemarin 52 orang, hari ini hanya 14 orang. Tak sampai sepertiganya,” ujar Kadis Perhubungan Djoko Edy Imhar melalui Sekretaris Dinas Perhubungan, H Zul Asri.
Dijelaskan Zul, 14 penumpang yang sebelum tiba di BSL transit melalui Tanjung Balai Karimun (Kepulauan Riau) itu, tiba di BSL dengan menggunakan 2 kapal berbeda.
“Batam Jet 6 sebanyak 2 orang dan keduanya laki-laki. Kemudian Dumai Line 12 sebanyak 12 orang yang seluruhnya juga laki-laki,” jelas H Zul Asri.
Ketika ditanya apa besok juga bakal masih ada penumpang asal Malaysia yang akan pulang melalui BSL, dia belum bisa memberikan keterangan.
“Belum dapat informasi. Semoga benar-benar tak ada lagi,” ujar H Zul Asri, yang sejak beberapa hari terakhir selalu berada di BSL guna ikut memantau kepulangan penumpang dari luar negeri tersebut.
Sebagaimana penumpang sebelumnya yang pulang dari negara terjangkit Covid-19 Malaysia melalui BSL, ke-14 penumpang yang tiba hari ini juga harus menjalani isolasi di rumah atau karantina mandiri selama 14 hari sebagai Orang Dalam Pemantauan (ODP) Covid-19.
Reporter: Usman