Nyaman Menikmati Konten Media

Rabu, 01 April 2015 - 08:50 WIB

PEKANBARU (HR)-Pabrikan elektronik Sony, kembali menghadirkan Xperia E4 yang merupakan generasi lanjutan dari Xperia E3. Sementara untuk pangsa pasar yang akan digaet adalah kelas ekonomi menengah, karena perangkat ini ditawarkan dengan harga terjangkau.

"Kami tawarkan Sony Xperia E4 dengan harga Rp 1.999.ribu, hadir dibalut desain moderen dengan sudut rounded atau membulat memberikan kesan ponsel ini lebih dinamis dan mewah serta mendukung tipe Dual SIM GSM dengan kecepatan internete HSDPA 21 mbps," kata Herry Sandi, Promotor Sony, di Erapone, Mal Pekanbaru, Selasa (31/3).

Desain Sony Xperia E4 dibalut ketebalan 10.5 mm, dan berat sekitar 144 gram, lebih tebal dan berat dari Xperia E3. Namun frame dirancang lebih tipis serta didukung layar lebih besar dengan bagian belakang terbuat dari bahan plastik berkualitas. Sehingga tidak licin, saat dioperasikan.

Pada bagian layar menggunakan panel IPS Display berukuran 5 inchi resolusi qHD 540 x 960 pixels. Kerapatan mencapai 220 ppi, agar tidak mudah tergores dan pecah dilindungi lapisan Scratch-resistant glass. Ruang penyimpanan internal sebesar 8 GB, mengikuti perkembangan aplikasi dan game yang ukurannya semakin membesar. Kemudian juga bisa ditambahkan memori ekternal microSD dengan ukuran maksimum sebesar 32 GB.

Beralih kedapur pacu, Sony memberikan Chipset Mediatek MT6582 dipadu processor Quad Core 1.3 Ghz, dengan Ram 1 GB dan GPU Mali 400 mp2 sehingga performa Xperia E4 mampu menandingi smartphone dari kompetitornya. Sistem operasi menggunakan OS Android Kitkat 4.4.4, dilengkapi kamera utama lensa 5 Megapixel dengan LED Flash, dan autofocus.

Untuk memaksimalkan foto selfie penggunanya, ponsel ini juga memiliki kamera depan 2 Megapixel dengn fitur face detection. Selain itu kameranya juga bisa digunakan untuk video call, lewat aplikasi seperti skype dan lain-lain yang bisa diinstal dari Google Play Store.***

Editor:

Terkini

Terpopuler