BANGKINANG (HR)- Untuk mengisi waktu liburan sekolah, Kelompok Sadar Wisata PLTA Koto Panjang menawarkan paket wisata air di Danau PLTA Koto Panjang, Kecamatan XIII Koto Kampar.
Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) PLTA Koto Panjang, Jismadi, Jumat (19/12), menyebutkan, paket wisata air ini menggunakan perahu mesin dimulai dari Kantor Pokdarwis di Jembatan I Desa Tanjung Alai, Kecamatan XIII Koto Kampar menuju Candi Muara Takus di Desa Muara Takus, Kecamatan XIII Koto Kampar, pulang pergi.
Sepanjang perjalanan, wisatawan bisa melihat dari dekat beberapa keindahan alam, dimulai dari pesona alam Bukit Suligi, Bukit Tangko, serta pesona Pulau Burung Bangau yang dipandu oleh pemandu Pokdarwis yang telah terlatih dan profesional.
"Pesona alam di Danau PLTA Koto Panjang ini luar biasa, selama ini mungkin masih banyak yang tahu dengan pesona alam di sepanjang Danau PLTA Koto Panjang. Hutan Bukit Suligi saja contohnya, masih tampak asri. Di danau ini juga banyak warga yang menggantungkan hidup sebagai nelayan," ujar Jismadi.
Dengan hanya merogoh kocek Rp650 ribu dengan jumlah maksimal 6 orang wisatawan sudah bisa menikmati paket wisata alam ini. Biaya ini sudah termasuk tiket masuk Candi Muara Takus dan minuman mineral.
Lebih lanjut dikatakannya, Pokdarwis yang dibentuk dan dibina di bawah Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, merupakan salah satu komponen dalam masyarakat yang memiliki peran dan kontribusi penting dalam pengembangan kepariwisataan di daerah.
Salah satu di Riau dan satu-satunya di Kabupaten Kampar adalah Pokdarwis PLTA Koto Panjang.
Keberadaan Pokdarwis tersebut perlu terus didukung dan dibina, sehingga dapat berperan lebih efektif dalam turut menggerakkan partisipasi masyarakat, untuk mewujudkan lingkungan dan suasana yang kondusif bagi tumbuh dan berkembangnya kegiatan kepariwisataan di sekitar destinasi pariwisata.
Pokdarwis PLTA Koto Panjang juga menyediakan jasa layanan bagi pemancing mania. Hingga saat ini Pokdarwis PLTA Koto Panjang telah tumbuh dan berkembang dengan adanya penyediaan layanan jasa bagi pemancing mania. Bahkan Pokdarwis PLTA Koto Panjang juga telah mampu memberikan kontribusi pendapatan asli aerah bagi Kabupaten Kampar.(adv/humas)