Bupati Serahkan LKPD 2014

Selasa, 31 Maret 2015 - 11:50 WIB
Bupati Herliyan Saleh

PEKANBARU (HR)-Bupati Bengkalis, H Herliyan Saleh menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkalis 2014 kepada Kepala BPK RI Perwakilan Riau, Widiyatmantoro.

 Sebelum diserahkan, bersama Kepala BPK RI Perwakilan Riau, Bupati menandatangani berita acara penyerahan di ruang rapat lantai II gedung utama BPK RI Perwakilan Riau, Senin (30/3).

Sebagaimana juga LKDP daerah lain, dalam 60 hari ke depan LKPD kabupaten berjuluk Negeri Junjungan ini akan diverifikasi BPK RI Perwakilan Riau.

Selanjutnya, sesuai hasil verfikasi LKDP Kabupaten Bengkalis 2014 itu akan diberi opini. Yaitu, Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), WTP Dengan Paragraf Penjelasan (DPP), Wajar Dengan Pengecualian (WDP) atau Desclamer.

Pada tahun 2014 lalu, sebagaimana LKPD Provinsi Riau, LKPD kabupaten yang memiliki 8 kecamatan 19 kelurahan dan 146 desa ini, juga memperoleh opini WTP DPP.

"Untuk LKPD 2014 ini opini yang diperoleh diharapkan lebih baik dari sebelumnya. Jika tahun lalu opini yang diberikan BPK RI adalah WTP DPP, mudah-mudahan untuk LKPD 2014 opini yang didapatkan WTP tanpa DPP. Harapkan kita tentu demikian", ujar Herliyan, usai acara penyerahan.

Sebagaimana dilaporkan Kepala Bagian Humas, Johansyah Syafri, Bupati Bengkalis yang saat penyerahan LKPD 2014 menggunakan batik lengan panjang kecoklat-coklatan itu, tiba di gedung BPK RI Perwakilan Riau di Jalan Jend.

 Sudirman Pekanbaru sekitar pukul 13.45 WIB. Sementara kegiatan dimulai pukul 14.05 WIB.

Ditambahkan Johan, sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab Bengkalis ikut mendampingi Bupati menyerahkan LKPD 2014 itu. Diantaranya Inspektur Bengkalis H Mukhlis dan Kabag Keuangan Sekretariat Daerah Akmal alias Dadang.

Masih kata Johan, selain Kabupaten Bengkalis, di kesempatan yang sama, Kabupaten Siak dan Pelalawan juga menyerahkan LKPD 2014.

Untuk Siak langsung diserahkan Bupati Siak H Syamsuar. Sedangkan Pelalawan oleh Sekretaris Daerah Pelalawan Tengku Mukhlis. ***

Editor:

Terkini

Terpopuler