RIAUMANDIRI.ID, BILBAO - Lionel Messi dibuat tak berkutik dan kehilangan sentuhan magisnya oleh para pemain Athletic Bilbao. Ia hanya melepas satu tembakan ke arah gawang sepanjang 90 menit.
Barcelona kalah 1-0 saat bertandang ke markas Bilbao, San Mames, di babak perempatfinal Copa del Rey, Jumat (6/2/2020) dini hari WIB. Gol kemenangan tuan rumah di laga ini tercipta melalui Inaki Williams.
Hasil ini membuat Barcelona dipastikan tersingkir. Sementara, Bilbao sukses melaju ke semifinal.
Salah satu kunci Bilbao sukses membungkam Barcelona adalah karena keberhasilan mereka mematikan Messi. Dalam laga ini, La Pulga tampak sulit berkembang karena selalu dikepung oleh lebih dari satu pemain saat menguasai bola.
Dikutip dari SofaScore, Messi hanya mencatatkan satu tembakan ke arah gawang Bilbao. Kapten Barcelona ini juga 28 kali kehilangan bola.
Satu-satunya sepakan terarah Messi ke gawang Bilbao terjadi pada menit ke-88. Menerima umpan Antoine Griezmann, Ia punya cukup ruang untuk melepas tembakan di kotak penalti. Namun upayanya tersebut masih mampu digagalkan Unai Simon.
Dimatikannya Messi sangat berpengaruh dalam alur serangan Barcelona. Blaugrana hanya tiga kali mencatatkan tembakan ke arah gawang Bilbao.
Padahal, mereka tampil dominan dalam mengusai bola sepanjang laga. Barcelona mencatatkan penguasaan bola sebesar 68 persen dibanding dengan Bilbao yang hanya mencatatkan 32 persen.