Jelang Diresmikan, KSG Jatibaru Siak Ramai Dikunjungi Dinas Terkait

Selasa, 17 Desember 2019 - 14:56 WIB
Uji Coba Sepeda Gantung oleh PJ Kampung Jatibaru Wasito

RIAUMANDIRI.ID, SIAK - Dalam rangka persiapan peresmian Agrowisata Kafe Sepeda Gantung (KSG) Kampung Jatibaru, Kecamatan Bungaraya, Kabupaten Siak, pihak pengelola terus melakukan perbaikan-perbaikan fasilitas untuk memuaskan pengunjung yang akan datang, di antaranya yang sedang diperbaiki adalah tempat mainan kanak-kanak, dan spot-spot yang memperindah KSG tentunya.

"KSG saat ini sedang dilakukan perbaikan seoptimal mungkin agar akhir tahun bisa direalisasikan pengoperasiannya. Diperkirakan untuk launching KSG pada tanggal dua puluhan ke atas bulan Desember 2019, dan Alhamdulillah banyak kunjungan dari dinas terkait yaitu Dinas Pariwisata Kabupaten Siak yang memberikan masukan-masukan untuk memperindah KSG," ungkap PJ Penghulu Kampung Jatibaru Wasito melalui Kraninya Surjana kepada Haluan Riau (jaringan Haluan Media Group), Senin (16/12/2019).

Kunjungan Dinas Pariwisata Kabupaten Siak, kata Surjana, memberikan masukan tentang pengembangan Agrowisata KSG, di antarannya Taman Buah Segar, Arena Permainan anak-anak, memperindah dan mempercantik agar wisatawan lebih nyaman untuk berkunjung.

"Kita sudah membuat edukasi tempat penanaman padi di KSG, dan untuk permainannya yang sudah kita sediakan adalah sepeda gantung, Wahana Panah, Sepeda Air, Taman Bunga yang baru saja kita buat. Dan untuk keamanan dan kenyamanan wisatawan kita jamin dengan menyediakan tempat parkir dan lain-lain," terangnya.

Sementara untuk tarif masuk dan permainan yang disediakan KSG, Surjana mengaku masih dalam rancangan dan sewaktu-waktu bisa berubah.

"Tarif masuk ke KSG sementara tiga ribu rupiah perorang, anak-anak dua ribu rupiah, dan untuk Sepeda gantung lima belas ribu rupiah, Sepeda Air sepuluh ribu rupiah, parkir roda dua, dua ribu rupiah, roda empat lima ribu rupiah. Semoga tarif ini tidak terlalu mahal sehingga wisatawan bisa berbondong-bondong untuk datang kemari," harapnya.

Sementara itu, Jumadi, Kepala Dusun Jatimulya mengucapkan terimakasih kepada PJ yang sudah ada gagasan untuk membuat perubahan wajah Kampung Jatibaru dengan adanya Agrowisata KSG, dan ucapan terima kasih atas didikannya selama ini kepada perangkat untuk membangun Jatibaru.

"Kami sebagai warga tentunya sangat berterimakasih sekali dengan adanya tempat wisata kafe di atas awan ini. Tentunya ini tempat yang langka dan menarik untuk mengundang wisatawan dari luar daerah. Semoga dengan adanya KSG ini bisa meningkatkan ekonomi masyarakat dan semoga KSG bisa terus berkarya dan sukses selamanya," ujar dia. 

Editor: Nandra F Piliang

Tags

Terkini

Terpopuler