RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU - Gubernur Riau Syamsuar mengajak masyarakat untuk mengantisipasi kebakaran hutan dan lahan menghadapi musim kemarau yang akan berlangsung awal tahun depan.
Syamsuar menyebut berdasarkana perkiraan, musim kemarau pada tahun depan berpotensi lebih ekstrem dari tahun-tahun sebelumnya.
"Untuk itu, mari sama-sama kita jaga hutan, lahan dan lingkungan tempat tinggal untuk menghindari kebakaran," kata Gubernur saat menghadiri Parade Bhinneka Tunggal Ika, di Jalan Gajah Mada Pekanbaru, Ahad (15/12/2019).
Dia meminta kesadaran tiap individu untuk saling menjaga hutan karena usaha yang dilakukan pemerintah tak akan berhasil tanpa adanya dukungan dan partisipasi masyarakat.
Selain itu, mantan bupati Siak ini juga menyampaikan bahwa Pemprov Riau tengah berusaha mencari solusi untuk mengatasi karhutla agar tidak terjadi lagi seperti tahun-tahun sebelumnya.
"Berbagai upaya telah kita lakukan mengatasi karhutla, maupun ada beberapa upaya yang akan segera dilaksanakan sehingga kita dapat mengatasi karhutla," lanjut dia.
"Intinya, untuk mengatasi karhutla ini perlu kerja sama semua pihak, termasuk masyarakat. Kalau sudah bersama semua akan berjalan dengan baik," tambahnya.
Reporter: Rico Mardianto