RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU - Himpunan Mahasiswa Rokan Hulu (Himarohu) akan menggelar musyawarah besar ke-15 pada 23 November 2019.
Mahasiswa asal Kecamatan Tambusai Utara Kabupaten Rokan Hulu, Aprinando, menyatakan dirinya sangat optimis untuk maju dalam kontestasi pemilihan ketua umum Himarohu yang diselenggarakan setiap dua tahun sekali itu.
Dia mempertegas kesiapan dirinya untuk ikut dalam kontestasi pemilihan tahun ini dengan membawa visi dan misi yaitu untuk merekonstruksi gerakan mahasiswa menuju Himarohu yang berkemajuan dan berperadaban.
Di samping itu, dia menyampaikan ada pekerjaan rumah yang sangat penting yang harus diselesaikan dalam internal Himarohu.
"Salah satu persoalan tersebut adalah mengeratkan solidaritas serta rasa persaudaraan antarsesama mahasiswa Rokan Hulu," katanya, Selasa (19/11/2019).
Dia berharap siapa pun yang terpilih nantinya menjadi ketua Himarohu dapat menyelesaikan persoalan ini.
Selain itu, di berharap Himarohu dapat berperan sebagai jembatan penghubung bagi masyarakat Kabupaten Rokan Hulu dalam mengawal kebijakan pemerintah daerah.