Tahan Imbang Korut 1-1, Timnas Indonesia Lolos ke Final Piala Asia U-19 2020

Ahad, 10 November 2019 - 21:33 WIB
Aksi Beckham Putra Nugraha (tengah) diapit Ri Kum Hyon (kiri) dan Ra Nam Hyon (kanan) pada laga timnas u-19 Indonesia vs Korea Utara di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu, 10 November 2019

RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA – Bertanding di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta dalam laga terakhir Grup K Kualifikasi Piala Asia U19 2020, Timnas Indonesia U-19 berhasil mencuri satu poin dari Korea Utara dengan skor 1-1. Dengan hasil ini, Tim Garuda memastikan diri sebagai juara grup.

Indonesia sempat tertinggal oleh gol Kim Kwang Chong pada menit ke-41. Namun gol Amiruddin Bagus Kahfi pada menit ke-61 berhasil menyamakan kedudukan 1-1.

Timnas Indonesia U-19 pada laga ini memang hanya membutuhkan hasil seri untuk lolos ke putaran final Kualifikasi AFC U-19 Championship 2020..

Theo Fillo dipasang sebagai starter menggantikan posisi Brylian Aldama yang menghuni bangku cadangan. Mochammad Supriadi tidak diturunkan sejak awal oleh pelatih Fachry Husaini. 

Fajar Fathur Rachman dan Bagus Kahfi berada di sisi sayap. Sementara, pilihan penyerang tengah adalah Serdy Hepy Fano. Korea Utara yang diwajibkan meraih kemenangan, tetap memakai dua striker dalam laga ini. 

Jalannya Pertandingan

Kim Chol Guk dan Ri Jo Guk menjadi ujung tombak kembar yang dimiliki oleh tim tamu. Pada Tim Garuda, tampil sebagai starter untuk pertama kalinya, Serdy Hepy Fano. Dia mampu memberikan ancaman pada menit keempat. 

Namun, tembakannya masih bisa ditangkap oleh kiper Korea Utara Sin Kwang Guk. Percobaan berikutnya dilakukan oleh Fajar Fathur Rachman. Menerima umpan Bechkam Putra, tendangan Fajar masih saja bisa dihalau oleh kiper lawan. 

Menit ke-25, Korea Utara melakukan percobaan. Dari tendangan bebas di dekat kotak 16, bola dikirim langsung ke area penalti. Kim Chol Guk menyambutnya dengan sundulan. Namun, bola masih bisa dibuang oleh pemain Indonesia. Indonesia yang tampil cukup mendominasi jalannya pertandingan, kembali mampu menciptakan peluang. 

Tendangan bebas diperoleh usai Fajar dilanggar pada menit ke-31. Namun, usaha untuk membobol gawang lawan masih belum berhasil. Bola tidak mampu menemui sasaran. 

Korea Utara menciptakan peluang emas pada menit ke-39. Ri Jo Guk yang sudah berada di kotak penalti, melepaskan tembakan keras. Namun, bola hanya melintas di depan mistar gawang. Dua menit berselang, Korea Utara justru berhasil unggul. 

Kim Kwang Chong melakukan tembakan dari luar kotak 16. Bola tidak dapat diantisipasi oleh Ernando Ari hingga membobol gawang Indonesia pada menit ke-41. Skor berubah 0-1. Hingga babak pertama berakhir, tidak tercipta lagi gol. Skor 0-1 bertahan memasuki waktu turun minum. 

Tertinggal 0-1, Tim Garuda meningkatkan intensitas serangan ke daerah pertahanan Korea Utara pada babak kedua.

Hasilnya baru terlihat pada menit ke-61, setelah Bagus Kahfi dilanggar dalam kotak pinalti. Bagus Kahfi yang didapuk sebagai algojo berhasil memaksimalkan peluang tersebut. Skor 1-1 untuk kedua tim.

Tak terima kenyataan dengan skor imbang, anak asuhan Pak Kyong Bong menggempur pertahanan anak asuh Fakhri Husaini. Sejumlah peluang tercipta, namun disiplinnya baris pertahanan Tim Garuda, membuat skor tak berubah. 

Sebenarnya Timnas Indonesia juga memiliki peluang untuk memperbesar skor, namun koordinasi barisan depan belum mampu menkonversi peluang menjadi gol.

Skor 1-1 berakhir hingga perpanjangan waktu babak kedua, 5 menit. Dengan hasil ini, membuat Indonesia kembali ke puncak klasemen Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.

Indonesia memimpin dengan koleksi tujuh poin dan unggul dua angka atas Korea Utara di bawahnya, dan memastikan diri lolos ke putaran final Piala Asia U-19 2020 di Uzbekistan.

Susunan pemain timnas U-19 Indonesia vs Korea Utara: 

Timnas U-19 Indonesia (4-3-3): 
21-Ernando Ari; 2-Amiruddin Bagas Arrizqi, 23-Rizky Ridho Ramadhani, 19-Alfreanda Dewangga, 15-M. Salman Alfarid; 7-Beckham Putra Nugraha, 6-David Maulana, 5-Theo Fillo Numberi; 20-Amiruddin Bagus Kahfi, 17-Serdy Ephy Fano Boky, 14-M. Fajar Fathur Rahman Pelatih: Fakhri Husaini 

Korea Utara (4-4-2): 1-Sin Kwang Guk; 2-Choe Kwang Hwi, 6-Ri Kum Hyon, 12-Chae Yu Song, 22-Ra Nam Hyon; 10-Kim Kwang Chong, 14-Pak Kwang Sok, 16-Kim Ju Song, 6-Ri Kum Hyon; 16-Kim Ju Song, 19-Kim Kang Song 
Pelatih: Pak Kyong Bong

Editor: Nandra F Piliang

Tags

Terkini

Terpopuler