Bamsoet Sambangi Kediaman Sandiaga Antarkan Undangan Pelantikan Jokowi

Senin, 14 Oktober 2019 - 16:35 WIB
Ketua MPR Bambang Soesatyo bersema dengan wakilnya menyambangi kediaman eks Calon Wakil Presiden 2019 Sandiaga Uno di Jalan Pulombangkeng, Kebayoran Baru, Jakarta

RIAUMANDIRI.CO, JAKARTA – Ketua MPR Bambang Soesatyo bersema dengan wakilnya menyambangi kediaman mantan Calon Wakil Presiden 2019 Sandiaga Uno di Jalan Pulombangkeng, Kebayoran Baru, Jakarta, Senin (14/10/2019). Kedatangan Pimpinan MPR itu untuk menyampaikan undangan pelantikan Joko Widodo - Ma'ruf Amin pada 20 Oktober 2019 mendatang.

Pantauan di lokasi, politikus yang akrab disapa Bamsoet dan Wakil Ketua MPR Arsul Sani tiba lebih dulu di kediaman Sandiaga Uno sekitar pukul 14:55 WIB.

Selanjutnya, disusul oleh Wakil Ketua MPR yang lain, yakni Syarief Hasan, Fadel Muhammad, Hidayat Nur Wahid, Lestari Moerdijat, Jazilul Fawaid, Zulkifli Hasan dan Ahmad Muzani. Sedangkan Wakil Ketua MPR Ahmad Basarah kekinian belum tampak hadir.

Setibanya di lokasi, pimpinan MPR tersebut pun langsung disambut oleh Sandiaga Uno.

Dalam pertemuan ini Bamsoet sempat melontarkan candaan dengan menyebut Sandiaga Uno sebagai cawapres paling milenial.

"Ini bang Sandi emang cawapres paling milenial," tutur Bambang disambut gelak tawa Pimpinan MPR lainnya.

Kekinian pertemuan antara Pimpinan MPR dan Sandiaga Uno masih berlangsung secara tertutup untuk awak media. Rencananya, usai melangsungkan pertemuan mereka akan memberikan keterangan kepada awak media.

Editor: Nnadra F Piliang

Tags

Terkini

Terpopuler