PANGKALANKERINCI (HR)-Badan Kepegawaian Daerah Pelalawan mengimbau, para pemenang Calon Pegawai Negeri Sipil 2014 untuk sabar.
Sebab, sampai sekarang Badan Kepegawaian Nasional belum juga mengeluarkan Nomor Induk Pegawai.
Menurut Kepala BKD Pelalawan Andi Yuliandri, Senin (23/3), pihaknya masih menunggu BKN Regional XII untuk mengeluarkan NIP.
"Kita imbau para pemenang CPNS tahun 2014, untuk bersabar. Tinggal menunggu NIP dari BKN saja," imbaunya.
Dikatakan Andi, untuk tahap proses terakhir dari CPNS ini berada di BKN dan bisa memakan waktu cukup lama. Seperti diketahui, BKN Regional XII menangani proses CPNS di tiga provinsi.
Kata Andi lagi, selain seluruh kabupaten dan kota di Provinsi Riau, Kepulauan Riau dan Sumatera Barat juga ditangani oleh BKN Regional XII.
"Kita sudah usulkan 212 CPNS yang lulus kemarin," tandasnya.(grc/mel)