Ajak Ibu-ibu PKK Masak, Mahasiswa Kukerta Unri Sulap Ikan Patin Jadi Snack Lezat Nan Murmer  

Sabtu, 10 Agustus 2019 - 10:35 WIB

RIAUMANDIRI.CO, KAMPAR - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) Tematik Universitas Riau (Unri) sukses menggelar program utama terakhir mereka, yakni, ”Sosialisasi Pembuatan Nugget Ikan Patin”.

Program ini disambut antusias masyarakat Desa Sungai Tarap, Kecamatan Kampa, Kabupaten Kampar, khususnya ibu-ibu PKK dan kader Posyandu, Rabu (7/8/2019).

”Acaranya bagus, inspiratif. Bolehlah jadi tambahan resep masak sehari-hari,” seru Yuli Fahri, salah seorang kader Posyandu, seraya mencuil nugget ikan patin yang baru digoreng. 

Untuk resep pembuatan nugget ini sendiri, Novia Rahmatika bersama partner programnya yakni Helmi Afianda, menyebutkan, resep yang mereka delegasikan sangat praktis, yaitu: cukup 2 siung bawang merah, 1 siung bawang putih, daging ikan patin fillet dicincang halus 850 gr, tepung terigu 100 gr, tepung roti 250 gr, telur 2 butir, minyak sayur 30 ml, sayur (wortel) dipotong kecil, 1 sendok teh garam, 3 gram MSG, gula halus 1 sendok teh, serta 60 ml air. 

Adapun untuk pengolahannya sendiri, pertama sekali, daging ikan dicampur dengan garam, lalu uleni/diblender hingga kalis. Setelah kalis, masukkan bumbu lainnya, yaitu bawang merah, bawang putih, minyak sayur, MSG, dan gula halus ke dalam adonan ikan. 

Setelah dicampur semua, masukkan tepung terigu dan sayuran (yang dipakai di sini ialah wortel). Cetak adonan sesuai cetakan/ model yang diinginkan, siapkan dandang. Kukus adonan yang telah dicetak ± 20 menit. Setelah dikukus selma 20 menit, angkat dan dinginkan adonan tersebut. Sembrai itu, dapat mengocok telur, sebagai celupan/ untuk menggulingkan nugget ke tepung roti/panir. Baru kemudian, nugget dapat disimpan ke freezer/ juga bisa langsung digoreng.

Selain memperkenalkan pembuatan nugget ikan patin lezat yang murah meriah (murmer) ini, Novia bersama Tim Kukerta Tematik Desa Sungai Tarap ini juga mengundang simpati ibu-ibu melalui pembuatan Rossa. 

”Iya, kami juga membuat Rossa sebagai hidangan tambahan. Meski begitu, Rossa ini sebatas addition food aja, main project-nya tetap nugget ikan patin,” riang mahasiswi jurusan Akuntansi Fekon Unri ini, sembari sumringah menawarkan piring kecil berisi Rossa, dengan cokelat yang melumer.

Editor: Rico Mardianto

Terkini

Terpopuler