RIAUMANDIRI.CO, BANGKINANG - Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar, Drs. Yusri meminta kepada ASN dan masyarakat lainnya untuk mengawal otonomi daerah, dan mengisinya dengan kegiatan-kegiatan dalam peningkatan kinerja penyelenggaraan pemerintah daerah yang berorientasi pada pelayanan masyarakat, dan juga menguatkan pendidikan dan memajukan kebudayaan Indonesia.
Hal ini diungkapkan Sekda saat membacakan sambutan Mendagri dan Mendikbud pada peringatan hari otonomi daerah dan hari pendidikan yang dilaksanakan di Lapangan Pelajar Bangkinang Kota, Kamis (2/5), yang juga dihadiri oleh pejabat eselon II, III dan IV di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar.
Selain mengawal otonomi, Sekda juga mengharapkan ASN dan masyarakat untuk ikut mendorong munculnya kemandirian yang digerakkan oleh kreatifitas dan inovasi daerah dengan mengoptimalkan berbagai potensi sumber daya yang ada, baik SDM maupun SDA yang secara signifikan akan mendukung dan memperkokoh pembangunan nasional dalam bingkai NKRI
"Untuk itu saya berharap agar kita meningkatkan kinerja penyelenggaraan pemerintah melalui keserasian hubungan pemerintah daerah, pemerintah pusat, DPRD dan masyarakat sehingga nantinya tercipta tata kelola hubungan pemerintahan yang sinergis," harap Yusri.
Selain itu, lanjut Sekda, dibidang pendidikan, saat ini peserta didik didominasi oleh generasi yang terlahir di era digital dan pesatnya teknologi, mereka lebih mudah dan cepat menyerap teknologi baru, hal ini bisa dimanfaatkan oleh sekolah dan para guru untuk menerapkan pendidikan berbasis teknologi digital dengan sentuhan budaya Indonesia melalui Pendidikan sekolah, keluarga dan masyarakat.
"Melalui momentum Hari Pendidikan Nasional ini, mari kita Konsentrasikan segenap potensi pendidikan nasional yang menitikberatkan pembangunan SDM yang dilandasi karakter yang kuat, terampil dan cakap sehingga mampu menjawab tantangan perkembangan zaman yang semakin kompetitif," beber Sekda.
Pada kesempatan tersebut, Yusri juga berkesempatan memberikan penghargaan Kepada 8 orang pemenang kegiatan penilaian guru berprestasi yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kampar.
Reporter: Ari Amrizal