RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Memperingati Hari Bumi Sedunia 22 April, PT Pembangkitan Jawa Bali (PJB) PLTU Tenayan melaksanakan kegiatan pelestarian lingkungan di Kelurahan Tebing Tinggi Okura, Kecamatan Rumbai Pesisir, Pekanbaru. Kegiatan tersebut sebagai upaya menjaga agar lingkungan tetap bersih, baik air udara maupun daratan, khususnya didaerah Taman Bunga Impian Okura.
Dikatakan GM PJB PLTU Tenayan Agus Prasetyo Utomo bahwa dalam peringatan Hari Bumi ini diperingati seluruh dunia, dimana seharusnya setiap manusia harus sadar pentingnya lingkungan bersih. Oleh sebab itu, dengan adanya kegiatan pembersihan ini tentunya akan memberikan dampak bagi masyarakat.
"Dalam kegiatan Hari Bumi ini, kita juga melakukan pembersihan pesisir Sungai Siak dari sampah plastik, juga penanaman 100 pohon Bakau, serta penebaran 10 ribu benih ikan endemik di Sungai Siak," ujar Agus, usai pelepasan bibit ikan, Senin (22/4/2019).
Dijelaskannya, bahwa kegiatan ini juga bentuk kolaborasi masyarakat dan manajemen PLTU Tenayan untuk bersinergi dalam mengelola dan melestarikan lingkungan. Bertepatan itu pula, PLTU Tenayan juga turut memberikan bantuan CSR pengelolaan Dermaga Okura.
"Bantuan ini meliputi sarana dan prasarana wisata seperti papan nama, tenda, kelengkapan dekorasi serta peningkatan kompetensi dan pelatihan pengelolaan wisata melalui studi banding bagi pengelolaan dermaga wisata yang akan dipimpin oleh bapak Sutiman selaku Ketua Pemuda," katanya.
Ia juga menambahkan, bahwa keberadaan Taman Bunga Impian Okura cukup memberikan inspiratif bagi pihaknya, karena melihat secara langsung antusias masyarakat tempatan yang berinisitif untuk menciptakan ekonomi kreatif melalui dermaga wisata.
"Kita melihat apa yang dilakukan mereka adalah sesuatu yang sangat luar biasa. Dan hal ini membuat PLTU Tenayan tertarik untuk mengembangkan melalui kegiatan CSR. Diharapkan, melalui bantuan tahap awal ini menjadi pemicu dan pemacu semangat teman-teman di Okura untuk lebih mengembangkan pariwisata kreatif ini, serta mengangkat kearifan budaya lokal dan menarik minat masyarakat untuk berkunjung ke Dermaga Wisata Okura," ungkap Agus Prasetyo Utomo.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru M Noer mengapresiasi atas bantuan CSR Pengembangan Dermaga Wisata Okura yang disalurkan Oleh PT PJB PLTU Tenayan kepada Kelompok Binaan Dermaga Wisata Okura. Bantuan diberikan dalam bentuk pembuatan Spot papan Nama Dermaga, Tenda Jualan, dan Perlengkapan Dekorasi Dermaga Wisata Okura. Bantuan ini bisa disebut sebagai bentuk bantuan awal yang diberikan PT PJB PLTU Tenayan dalam upaya mengembangkan Dermaga Wisata Okura.
Diharapkan keberadaan objek wisata Okura ini mampu menjadi objek wisata andalan, tidak hanya di Kota Pekanbaru namun juga ditingkat Nasional. Dengan adanya Dermaga Wisata Okura diharapkan juga mampu mengangkat sektor Ekonomi Kreatif warga Okura.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut jajaran Pemerintah Kota Pekanbaru yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Camat Rumbai Pesisir, Kepala Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru, Lurah tebing Tinggi, Perwakilan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Pekanbaru, Perwakilan Dinas Lingkungan Hidup & Kebersihan Kota Pekanbaru, Perwakilan Balai Konservasi Sumber Daya Alam Prov Riau, Ketua Pemuda Okura, Lokal Hero Taman Bunga Impian Okura, warga Okura dan Masyarakat Kota Pekanbaru pada umumnya.
Destinasi Wisata Baru
Taman Bunga Impian Okura, merupakan salah satu destinasi wisata yang ada di Okuran. Tentunya keberadaan Taman Bunga Impian Okura Pekanbaru ini terus dikembangkan. Dengan dikelola oleh salah seorang penggagas yang merupakan warga setempat, yang bernama Muslim. Melalui bantuan CSR dari PT PJB PLTU Tenayan Raya, memberikan bantuan untuk pengembangan tempat wisata yang berada di Okura ini.
Adapun bantuan yang diberikan antara lain pembuatan Spot papan Nama Dermaga, Tenda Jualan, dan Perlengkapan Dekorasi Dermaga Wisata Okura. Juga dilakukan beberapa kegiatan diantaranya penanaman mangrove, penebaran bibit ikan, bantuan lomba sampan, dan lain-lain.
Reporter: Renny Rahayu