KUALA LUMPUR (HR)–Wakil Presiden Partai Keadilan Rakyat Malaysia Nurul Izzah Anwar ditangkap oleh pihak kepolisian pada hari ini
Seperti dilansir Channel News Asia, Senin (16/3), Nurul Izzah Anwar yang juga merupakan putri dari pemimpin oposisi Anwar Ibrahim ditahan dengan tuduhan melakukan tindak penghasutan di depan publik.
Pihak pengacara pun membantah tuduhan dari polisi. Mereka pun menilai penahanan kali ini lebih bernuansa politis untuk membendung gerakan pihak oposisi.
Namun, hingga berita ini ditayangkan belum ada konfirmasi resmi dari Pemerintah Malaysia terkait penahanan putri Anwar Ibrahim.
Pihak Kepolisian Malaysia pun masih menjaga beberapa sudut kota di Kuala Lumpur. Hal ini dilakukan untuk mencegah demonstrasi yang akan digelar oleh kubu oposisi di Malaysia.(okz/ivi)