Zulkifli Tolak Pengunduran Diri Tjatur

Jumat, 13 Maret 2015 - 21:29 WIB
Zulkifli Tolak Pengunduran Diri Tjatur

JAKARTA (HR)-Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan menolak pengunduran diri Tjatur Sapto Edy dari Ketua Fraksi PAN. Meski mendukung Hatta Rajasa pada Kongares PAN lalu, Tjatur dianggap Zulkifli sebagai seorang yang berjiwa besar.
"Enggak ada kader yang mundur. Pak Tjatur sudah masuk tahun keenam jadi ketua fraksi, merasa sudah waktunya melakukan rotasi. Itu kan teman-teman kita yang berjiwa besar, kita masih memerlukan tenaga dan pikirannya Mas Tjatur," ujar Zulkifli, Jumat (13/3).
Diakui Zulkifli, surat pengunduran diri Tjatur telah dirinya terima. Namun, Zulkifli menghendaki tidak ada satupun kader PAN yang mundur dari partai.
Mantan Menteri Kehutanan ini menegaskan, dirinya tetap berkomitmen merangkul semua kader pasca Kongres IV PAN di Bali.
"Surat sudah saya terima, tapi saya katakan nanti saja tetap tugas jadi ketua fraksi karena pikirannya masih diperlukan. Mas Dradjad Wibowo juga tidak mundur. Kita sudah bertemu.(okz/dar)

Editor:

Terkini

Terpopuler